News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

DBL 2022

Rombongan Skuat Honda DBL Indonesia All Star 2022 Tiba di Tanah Air Tadi Malam

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Rochmat Purnomo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Rombongan Skuat Honda DBL Indonesia All Star 2022 saat melakukan sesi foto di Los Angeles International Airport, Amerika Serikat, Senin (25/7/2022). Rombongan skuat Honda DBL Indonesia All Star 2022 tiba di Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, pada Rabu (27/7/2022) pukul 22.58 WIB.

Laporan Wartawan Tribunnews/Drajat Sugiri

TRIBUNNEWS.COM - Rombongan skuat Honda DBL Indonesia All Star 2022 tiba di tanah  air, Rabu (27/7/2022) malam, setelah melakukan perjalanan pulang dari Amerika Serikat.

Justin Jaya Wiyanto dkk mendarat di Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang pada pukul 22.58 WIB

Pemain, pelatih maupun official tim berangkat dari Amerika Serikat pada Selasa (25/7/2022) pukul 00.00 waktu setempat.

Baca juga: Juliette Aimee Nikmati Momen Hari Terakhir Honda DBL Indonesia All Star 2022 di Amerika Serikat

Menggunakan maskapai Cathay Pacific, rombongan lebih dulu transit di Hongkong dan tiba pukul 06.00 waktu setempat, Rabu (27/72022).

Transit di Hongkong menunggu sampai 12 jam untuk melanjutkan penerbangan pulang ke Indonesia.

Sesampainya di Tanah Air, rombongan berpencar untuk kembali ke daerah asal. Mulai dari Surabaya, Jakarta, Medan, Manado hingga Solo.

Kapten masing-masing tim memberikan pidato sebelum berpisah.

"Ya pertama saya dan teman-teman mengucapkan terima kasih kepada DBL untuk pengalaman berharga ini. Harapannya, kami tidak puas dan berhenti sampai di sini saja. Semoga karier semuanya terus meningkat," terang Aaron Nathanael selaku kapten tim putra kepada Tribunnews.

Dia juga berpesan agar selalu menjalin komunikasi.

"Pokoknya jangan sampai lepas komunikasi," tambah sang kapten

Hal serupa juga diungkapkan oleh 'ail acapitano' tim putri, Mellisa Erika.

"Kurang lebih sama, makasih buat pengalaman semuanya. Buat coach maupun official tim, kami minta maaf selama di Amerika banyak salah. Untuk teman-teman, see you on top," terang dara asal Surabaya ini.

Sejumlah atlet DBL Indonesia All Star 2022 sudah dinanti agenda padat. Ada yang tergabung untuk Timnas Indonesia U18 di kompetisi FIBA, maupun mewakili provinsinya di ajang Porprov.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini