TRIBUNNEWS.COM - Balapan bertajuk MotoGP Austria 2022 seri ke-13 telah memasuki sesi kualifikasi yang bakal dihelat pada hari ini, Sabtu (20/8/2022).
Di sesi kualifikasi rider MotoGP akan bertarung untuk mendapatkan starting grid idaman sebelum race day besok Minggu (21/8/2022) di Red Bull Ring, Spielberg, Austria.
Keseruan sesi kualifikasi MotoGP Austria 2022 dapat disaksikan dengan streaming via Vision Plus mulai pukul 19.00 WIB.
Baca juga: Perburuan Juara Dunia MotoGP 2022 Memanas, Aleix Espargaro Minta Quartararo Tak Perlu Banyak Omong
Jadwal MotoGP Austria 2022:
Sabtu, 20 Agustus 2022
14.00 WIB - 14.40 WIB: FP3 Moto3
14.55 WIB - 15.40 WIB: FP3 MotoGP
15.55 WIB - 16.35 WIB: FP3 Moto2
17.35 WIB - 17.50 WIB: Kualifikasi 1 (Q1) Moto3
18.00 WIB - 18.15 WIB: Kualifikasi 2 (Q2) Moto3
18.30 WIB - 19.00 WIB: FP4 MotoGP
19.10 WIB - 19.25 WIB: Kualifikasi 1 (Q1) MotoGP
19.35 WIB - 19.50 WIB: Kualifikasi 2 (Q2) MotoGP
20.10 WIB - 20.25 WIB: Kualifikasi 1 (Q1) Moto2
20.35 WIB - 20.50 WIB: Kualifikasi 2 (Q2) Moto2
Minggu, 21 Agustus 2022
16.00 WIB: Balapan Moto3
17.20 WIB: Balapan Moto2
19.00 WIB: Balapan MotoGP
Link Streaming
Cara Nonton Live Streaming via Vision Plus
1. GP mania dapat unduh aplikasi Vision plus di Play Store maupun App Store.
2. Install aplikasi dan lakukan registrasi melalui nomor HP, akun email atau Facebook.
3. Untuk bisa menyaksikan seri MotoGP 2022 maupun tayangan lainnya terlebih dahulu harus mengaktifkan paket premium.
Pilihan paket premium meliputi:
- Rp10.000 per minggu
- Rp30.000 per bulan
- Rp80.000 per 3 bulan
- Rp200.000 per tahun
4. Ketentuan pembayaran tersedia dalam berbagai pilihan.
5. Vision Plus menyiarkan seluruh rangkaian balapan MotoGP 2022, mulai dari FP1, FP2 hingga live race.
6. Selain melalui aplikasi, streaming MotoGP 2022 juga dapat diakses melaui tautan di sini
Potensi Bagnaia Rajai Red Bull Ring
Rider besutan Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia memang tengah naik daun lantaran aksi menawannya di dua balapan terakhir.
Rekan satu tim Jack Miller itu berhasil mengamankan dua podium utama secara berturut-turut selama balapan di Belanda dan Inggris.
Kini bakal mentas di Sirkuit Red Bull Ring, Spielberg, Austria, Bagnaia nampaknya makin di atas angin.
Bagaimana tidak, Sirkuit Red Bull Ring merupakan tempat favorit para rider Ducati.
Banyak rider besutan Ducati yang telah berjaya ketika balapan di Austria.
Sebut saja Andrea Dovizioso, Jorge Lorenzo, hingga Jorge Martin.
Bahkan, Bagnaia sendiri tahun lalu juga mampu mengamankan podium kedua di MotoGP Austria 2021.
Sehingga bukan tidak mungkin bahwa Bagnaia bakal memanfaatkan ini untuk meraup banyak poin dari Austria.
Oleh karena itu menarik dinanti aksi dari Francesco 'Pecco' Bagnaia ketika tampil di MotoGP Austria 2022.
(Tribunnews.com/Niken)