Namun di balik tekan itu, Kevin menerangkan tak ingin terlalu ngoyo.
Dia dan pasangannya, Marcus hanya ingin mengejar satu demi satu pertandingan terlebih dulu.
Itu dilakukan demi meningkatkan performanya setelah menepi di beberapa turnamen terakhir.
"Tapi coba memberikan yang terbaik dulu satu langkah demi satu langkah."
Untuk itu, Kevin berharap di laga selanjutnya, dia bisa bermain lebih baik lagi.
Adapun laga selanjutnya yang akan dilakoni oleh Marcus/Kevin yakni berhadapan dengan wakil Inggris, Ben lane/Sean Vendy.
Jika Marcus/Kevin berhasil lolos, maka ada kemungkinan mereka akan berjumpa dengan rekan satu negaranya, Fajar/Rian.
Itu terjadi dengan catatan Fajar/Rian juga mengamankan kemenangan di babak 16 besar.
Tentu layak dinanti perjuangan Marcus/Kevin di laga selanjutnya pada pentas Kejuaraan Dunia BWF 2022.
(Tribunnews.com/Niken)