TRIBUNNEWS.COM - Simak rekap hasil babak perempat final gelaran Japan Open 2022, Jumat (2/9/2022).
5 wakil Indonesia langkahnya telah terhenti dan gagal melaju ke babak semifinal Japan Open 2022.
Mulai dari Apriyani/Fadia, Fajar/Rian, hingga Chico Aura menelan kekalahan di babak perempat final Japan Open 2022.
Baca juga: Japan Open 2022: Shi Yuqi Tembus Babak Semifinal Pertama setelah Comeback
Rekap Hasil Japan Open 2022 Babak Perempat Final, Jumat (2/9/2022):
WS: Gregoria Mariska vs Chen Yu Fei (4/China), 17-21, 6-21
WD: Apriyani Rahayu/Siti Fadia vs Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (1/China), 26-24, 16-21, dan 14-21
WD: Febriana D. Kusuma/Amalia C. Pratiwi vs Jeong Na Eun/Kim Hye Jeong (Korea Selatan), 21-19, 10-21, dan 16-21
MD: Fajar Alfian/Rian Ardianto vs Liang Wei Keng/Wang Chang (China), 18-21, 21-19, dan 16-21
MS: Chico A. Dwi Wardoyo vs Kenta Nishimoto (Jepang), 21-14, 17-21, dan 18-21
Wakil Indonesia Habis di Japan Open 2022
Hasil buruk didapatkan oleh 5 wakil Indonesia di babak perempat final Japan Open 2022.
Bagaimana tidak, sisa 5 wakil Merah-Putih itu tak mampu melaju ke babak semifinal Japan Open 2022.
Kegagalan itu tentu menjadi pukulan bagi para penggawa Indonesia.
Pasalnya dengan ini maka wakil Indonesia tak bersisa di Japan Open 2022.
Sehingga, tak ada wakil Indonesia yang akan membawa gelar juara dari Osaka, Jepang.
Kegagalan itu didapatkan oleh beberapa wakil-wakil unggulan seperti Apriyani/Rahayu yang kandas oleh wakil China, Chen/Jia.
Kemudian andalan di sektor ganda putra, Fajar/Rian juga tumbang oleh wakil China, Liang Wei Keng/Wang Chang.
Chico Aura yang berlaga di partai pamungkas juga tak mampu memanfaatkan momentum untuk mencuri tiket semifinal dari Kenta Nishimoto asal Jepang.
Dengan begitu, perjuangan wakil Indonesia di Japan Open 2022 rampung di babak perempat final.
(Tribunnews.com/Niken)