Potensi Marquez Bikin Kejutan di Thailand
MotoGP Thailan 2022 diprediksi akan berlangsung dengan diiringi hujan.
Rider besutan Repsol Honda, Marc Marquez cukup gacor ketika balapan dalam kondisi basah.
Hal itu terbukti ketika dirinya ngaspal di Sirkuit Motegi, Jepang pada pekan lalu.
Kakak dari Alex Marquez ini secara mengejutkan bisa mengamankan pole position di Jepang berkat kondisi basah.
Marquez sendiri mengakui keadaannya cukup baik ketika dia menunggangi RC213V saat lintasan dalam keadaan basah.
"Tetapi benar juga bahwa kondisi hujan pada hari Sabtu (di Sirkuit Motegi) membantu saya bersantai. Itu juga membantu saya untuk start dari pole position," ujar Marquez dilansir Mowmag.
Kini di Thailand, cuaca cukup berubah-ubah, namun kemarin di kawasan Buriram, Thailand tengah turun hujan.
Ada kemungkinan di sesi-sesi MotoGP Thailand 2022 selanjutnya hujan kembali mengguyur Sirkuit Chang.
Menurut The Baby Alien ketika wet race, pertarungan semakin terbuka.
"Menurut prakiraan, cuaca sangat berubah-ubah," kata Marquez mengutip dari lamanĀ Speedweek.
"Dan ketika dalam kondisi basah, pertarungan semuanya terbuka."
"Memang benar bahwa itu kurang menuntut pada kondisi fisik. Namun kelemahan sepeda motor (RC213V) jadi kurang terlihat," katanya menambahkan.
Pastinya dengan begitu ada potensi bahwa Marquez diharapkan bisa moncer di Thailand.
Namun tetap layak dipantau perjuangan Marquez ketika ngaspal di Thailand 2022.
(Tribunnews.com/Niken)