News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

BWF World Tour Finals

Masuk Grup Neraka, Apriyani/Fadia Turunkan Ekspektasi di BWF World Tour Finals 2022

Penulis: Niken Thalia
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Masuk Grup Neraka, Apriyani/Fadia Turunkan Ekspektasi di BWF World Tour Finals 2022 - Aksi dari ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti di gelaran Malaysia Masters 2022.

TRIBUNNEWS.COMĀ - Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti masuk ke grup neraka BWF World Tour Finals 2022.

Pasangan yang tengah naik daun itu diminta menurunkan ekspektasinya di BWF World Tour Finals 2022 agar tidak terlalu jadi beban saat tampil.

Apriyani dan pelatih Eng Hian juga memberikan nasihat kepada Fadia mengingat dia akan melakoni debutnya di gelaran akhir tahun tersebut.

Aksi dari ganda putri andalan Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti ketika mentas di Japan Open 2022, Selasa (30/8/2022). (Website pbsi.id)

Baca juga: Hasil Undian BWF World Tour Finals 2022: Gregoria Masuk Grup Neraka, Ginting & Jojo Perang Saudara

"Saya diingatkan sama Kak Apri dan pelatih (Eng Hian), jangan berekspektasi terlalu tinggi," tutur Fadia sebagaimana dikutip dari kompas.com.

"Berikan yang terbaik di setiap pertandingan supaya tidak kepikiran. Soalnya kalau menggebu-gebu kan rasanya ingin menang, juara, tetapi dikontrol lagi. Fokus tiap bertanding," terangnya menambahkan.

Menilik pada hasil undian, lawan Apriyani/Fadia cukup tangguh.

Mereka harus berhadapan dengan Zhang Shuxian/Zheng Yu (China), Chen Qingchen/Jia Yifan (China), dan Pearly Tan/Thinaah M (Malaysia).

Ujian berat bakal dihadapi Apriyani/Fadia pada gelaran tersebut.

Maka dari itu Apriyani selaku senior telah berpesan kepada tandem barunya ini untuk tidak terlalu banyak beban.

Hasil Undian BWF World Tour Finals 2022:

Tunggal Putri:

Grup A:

Chen Yufei (China), An Se Young (Korea Selatan), Akane Yamaguchi (Jepang), dan Gregoria Mariska (Indonesia)

Grup B:

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini