TRIBUNNEWS.COM - Penampakan helm baru Francesco Bagnaia yang akan dikenakan mengarungi musim MotoGP 2023 menarik atensi.
Livery helm Francesco Bagnaia yang menyuguhkan warna putih, kontras dengan merah cerah dari motornya, Desmosedici Ducati di MotoGP 2023.
Uniknya, ada logo satu mata mirip dengan "Dagadu" yang nempel di bagian atas helm dari pria yang disapa Pecco ini.
Pecco Bagnaia, hampir selalu menampilkan simbol mata satu di desain livery helmnya.
Baca juga: Ducati Punya 3 Rider Kandidat Juara Dunia MotoGP 2023: Bagnaia Utama, Martin Underdog
Simbol mata satu sudah ada di helm Pecco Bagnaia sejak lama, termasuk helm spesial tes MotoGP 2023 di Sirkuit Sepang, Malaysia beberapa waktu lalu.
Dalam livery helm Pecco Bagnaia tersebut, terlihat ada simbol mata satu di bagian atas helm Suomy SR-GP yang dipakai.
Banyak yang penasaran, sebenarnya apa arti simbol mata satu di helm yang disesain oleh Starline Design tersebut.
Pembalap berpaspor Italia ini kemudian menjelaskan makna dari livery helm yang digunakan secara keseluruhan.
"Desain helm yang saya gunakan untuk musim (MotoGP 2023 ini akan sama, warnanya putih," kata Pecco dalam unggahan Instagram pribadinya.
"Saya memilih warna ini (putih) karena kupikir seharusnya tes pertam sebagai simbol warna musim dingin," sambung juara dunia MotoGP 2022.
"Sedangkan pola latarnya seperti tatoku, ini ditaruh di berbagai bagian helm, di atas dan di bawah," jelasnya.
Lanjut, untuk urusan soal simbol mata satu, Bagnaia menyebut bahwa hal itu mewakili filosofi yang dipegangnya selama ini.
Murid Valentino Rossi tersebut memaknai logo mata satu sebagai penggambaran dalam menjalani hidup, khususnya dalam kariernya.
"Mata ketiga, artinya banyak. Artinya untuk fokus pada target dan peluang untuk melihat di dalam dirimu sendiri, itu sudah kupakai selama tiga atau empat tahun ini," ungkapnya.