News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Proliga

Proliga 2023: Takluk dari Elektrik PLN, Eko Waluyo Akui Lakukan Eksperimen untuk Final Four

Penulis: Niken Thalia
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelatih Jakarta Pertamina Fastron, Eko Waluyo dan pemainnya, Yolla Yulliana ketika menghadiri sesi konferensi pers pasca laga melawan Jakarta Elektrik PLN di Proliga 2023 seri Yogyakarta, Minggu (19/2/2023).

Laporan Wartawan Tribunnews/Niken Thalia

TRIBUNNEWS.COM, Yogyakarta - Pil pahit harus ditelan Jakarta Pertamina Fastron di laga terakhirnya ketika mentas di Proliga 2023 seri Yogyakarta, Minggu (19/2/2023).

Bertanding di GOR UNY Yogyakarta, Yolla Yuliana dan kolega harus mengakui kekuatan Jakarta Elektrik PLN lewat skor 3-0 (25-15, 25-21, 25-23).

Hasil kurang memuaskan tersebut tidak membuat pelatih Eko Waluyo sepenuhnya kecewa.

Eko menerangkan dalam laga tersebut sempat melakukan eksperimen yaitu dengan memberikan menit bermain kepada Megawati.

Baca juga: Hasil Proliga 2023 Hari Ini: Jakarta BIN Resmi Juara Putaran Dua Tim Putri

Di mana Megawati absen dalam beberapa laga terakhir dan laga tadi gagal jadi panggung bagi sang pemain untuk unjuk gigi lagi.

“Kali ini saya mau coba Megawati. Karena pada beberapa hari kemarin bahkan satu minggu lebih belum pegang bola (bermain),” terang Eko dalam konferensi pers.

“Tapi memang belum stabil, namun saya tetap mencoba meski masih naik turun (belum konsisten).”

"Ya semoga di empat besar (final four) sudah fit kondisinya,” tambahnya.

Selebrasi para pemain Jakarta Pertamina Fastron setelah mencetak poin ketika berhadapan dengan Jakarta Elektrik PLN di Proliga 2023 seri Yogyakarta, Minggu (19/2/2023). (Tribunnews/Niken Thalia)

Terlepaa dari memberikan kesempatan bermain untuk Megawati, Eko dan pasukannya bakal bersiap menatap final four.

Dengan waktu yang cukup singkat, Eko menerangkan akan mencoba untuk memaksimalkan persiapan.

“Harus di cukup-cukupin. Kita maksimalin aja waktu yang ada. Karena di Proliga 2023 ini kita kejar-kejaran dengan waktu ya,” ujar Eko.

Untungnya penggawa Jakarta Pertamina Fastron kini dalam kondisi yang cukup baik.

Bahkan sampai tadi laga berakhir, anak asuh Eko Waluyo tak ada yang cedera.

“Alhamdulillah atlet tidak ada yang cedera. Kita fokus empat besar (final four),” katanya menjelaskan.

“Memang kita menjaga kondisi temen-temen dadi Yolla.”

“Takutnya di persiapan nanti ada cedera, tapi Alhamdulillah hari ini sehat wal afiat,” pungkasnya. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini