TRIBUNNEWS.COM - Wakil Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino yang bakal turun sebagai unggulan kedua di sektor ganda campuran Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2023 memutuskan mundur gegara dibekap cedera.
Mundurnya Yuta/Arisa (Jepang) bak keuntungan bagi Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (Indonesia) ketika menghadapi Kejuaraan Asia 2023 nanti.
Pasalnya Yuta/Arisa dianggap sebagai lawan cukup berat di sektor ganda campuran dan terlebih satu bracket dengan Rehan/Lisa jika menilik hasil drawing.
Pasca-mundurnya sang wakil unggulan, peluang Rehan/Lisa untuk melaju jauh di Kejuaraan Asia 2023 nanti makin terbuka lebar.
Baca juga: Ganda Campuran Unggulan Kedua Mundur dari Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2023, Berkah bagi Rehan/Lisa
Mari sedikit mengulas calon lawan Rehan/Lisa di Kejuaraan Asia 2023 nanti sejak babak perdana.
Mulai dari laga pembuka nanti, Rehan/Lisa akan dihadapkan dengan wakil asal Taiwan, Chang Ko-Chi/Lee Chih Chen.
Menilik status keduanya, Rehan/Lisa cukup diunggulkan lantaran berhasil unggul secara ranking BWF.
Apabila berhasil melalui babak pembuka, mereka akan ditunggu pasangan dari Hongkong, Tang Chun-Man/Tse Ying Suet.
Kendati begitu, sampai saat ini belum diketahui wakil mana yang akan mengisi kosongnya posisi Yuta/Arisa.
Sebab jika Rehan/Lisa lolos dari babak pertama, ada kemungkinan calon lawannya adalah pengganti Yuta/Arisa selain Tang Chun-Man/Tse Ying Suet.
Meski demikian, tantangan Rehan/Lisa yang levelnya lebih berat ketika berhasil menembus babak perempat final.
Di mana ada unggulan asal Malaysia, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing.
Walau dilihat dari kiprah pasangan Malaysia belum konsisten, akan tetapi pasangan kawakan Negeri Jiran menang dari segi pengalaman.
Oleh karena itu, ini bisa jadi tantangan berat bagi Rehan/Lisa untuk menembus ke setidaknya babak semifinal.