TRIBUNNEWS.COM - Prediksi line-up Timnas voli putra Indonesia untuk pagelaran SEA Games 2023 Kamboja, Rivan Nurmulki menjadi tumpuan utama.
Timnas voli putra Indonesia diperkuat 14 pemain pilihan Jeff Jiang Jie selaku pelatih, untuk berjuang meraih hattrick emas pada SEA Games 2023 awal Mei nanti.
Menjadi pertanyaan tentunya siapa yang akan menghiasi line-up reguler Timnas voli putra Indonesia pada Pesta Olahraga Asia Tenggara dua tahunan ini.
Merujuk kepada komposisi skuad, nama Rivan Nurmulki menjadi yang paling terdepan untuk menggaransi starting line-up reguler.
Baca juga: Voli SEA Games 2023 - Doni Haryono Gabung Latihan Hari Ini, Skuad Timnas Indonesia Komplet
Rivan menjadi satu-satunya Opposite yang dipanggil membela Timnas Indonesia kali ini.
Sekalipun Boy Arnez yang sejatinya berposisi sebagai Outside Hitter, namun juga dapat bermain sebagai Opposite, belum bisa menggoyahkan dominasi Rivan Nurmulki.
Di sisi lain, Rivan memiliki segudang pengalaman baik di level kompetisi lokal dan lua negeri yang dibutuhkan olsh skuad voli putra Merah-Putih.
Berpindah ke sektor Setter di mana akan menjadi pilihan yang sulit antara Dio Zulfikri dan Nizar Zulfikar. Keduanya sama-sama tampil apik selama Proliga 2023.
Dio sukses membawa Jakarta LavAni Allo Bank menjadi juara. Sedangkan Nizar, mengantarkan Jakarta Bhayangkara Presisi merengkuh gelar juara kedua.
Merujuk kepada line-up SEA Games 2021 lalu, Dio diprediksi masih menjadi pilihan utama. Terlebih dia menyandang tugas sebagai kapten tim.
Middle blocker Timnas voli Indonesia juga tak kalah mentereng untuk urusan kedalaman skuad.
Jiang Jie tinggal memilih antara Hernanda Zulfi, Yuda Mardiansyah Putra, M Malizi, dan Hendra Kurniawan.
Tiga nama pertama jelas berpeluang kuat sebagai starter. Mengingat Nanda, Yuda dan Malizi merupakan langganan timnas. Meski tidak menutup bagi Hendra untuk tampil mengejutkan.
Malizi dan Nanda diprediksi bakal menjadi pilihan utama. Sedangkan Yuda, selain memiliki kualitas mumpuni dalam melepaskan quick, dia menjadi profil yang bertugas untuk menambah semangat tim lewat selebrasi khasnya.