TRIBUNNEWS.COMĀ - Jadwal final badminton SEA Games 2023 yang berlangsung hari ini, Kamis (11/5/2023), perjuangan tim beregu putra dan putri Indonesia kawinkan medali emas.
Diketahui, tim beregu putra dan putri Indonesia kompak lolos ke partai final badminton SEA Games 2023 dan akan bertanding hari ini.
Pertandingan diawali oleh tim beregu putri Indonesia yang berhadapan dengan Thailand, tersaji pada pukul 10.00 WIB.
Lanjut pada pukul 15.00 WIB, tim beregu putri Indonesia akan berduel melawan Malaysia.
Disiarkan langsung dari Morodok Techno Stadium, Phnom Penh, Kamboja, masyarakat di Tanah Air bisa mengawal perjuangan tim putra dan putri Indonesia dengan menonton tayangan iNews TV dan RCTI+.
Baca juga: Kalahkan Wakil Singapura di Semifinal Badminton SEA Games 2023, Bagas/Fikri Akui Sempat Tegang
Jadwal Final Badminton SEA Games 2023 Hari Ini, Kamis (11/5/2023)
Tim Putri
Pukul 10.00 WIB: Thailand vs Indonesia
Tim Putra
Pukul 15.00 WIB: Indonesia vs Malaysia
Link Nonton Final Badminton SEA Games 2023
Link Live Score Final Badminton SEA Games 2023
Daftar Skuad Badminton untuk SEA Games 2023 Kamboja
Tim Putra
1. Chico Aura Dwi Wardoyo
2. Christian Adinata
3. Alwi Farhan
4. Bagas Maulana
5. Muhammad Shohibul Fikri
6. Pramudya Kusumawardana
7. Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan
8. Rehan Naufal Kusharjanto
9. Zachariah Josiahno Sumanti
Tim Putri
1. Komang Ayu Cahya Dewi
2. Ester Nurumi Tri Wardoyo
3. Stephanie Widjaja
4. Mutiara Ayu Puspitasari
5. Febriana Dwipuji Kusuma
6. Amalia Cahaya Pratiwi
7. Rachel Allessya Rose
8. Meilysa Trias Puspitasari
9. Lisa Ayu Kusumawati
10. Hediana Julimarbela
Baca juga: Sorotan Kemenangan Tim Badminton Putra & Putri di SEA Games 2023, Jaga Asa Kawinkan Gelar
Update Perolehan Medali SEA Games 2023 per Rabu pukul 21.30 WIB
1. Vietnam || 50 emas, 50 perak, 61 perunggu= 161 medali
2. Kamboja || 47 emas, 41 perak, 51 perunggu= 139 medali
3. Thailand ||| 47 emas, 36 perak, 53 perunggu= 136 medali
4. Indonesia || 36 emas, 30 perak, 56 perunggu= 122 medali
5. Filipina || 26 emas, 44 perak, 56 perunggu= 126 medali
6. Singapura || 26 emas, 23 perak, 25 perunggu= 74 medali
7. Malaysia || 21 emas, 22 perak, 42 perunggu= 85 medali
8. Myanmar || 14 emas, 11 perak, 31 perunggu= 56 medali
9. Laos || 5 emas, 11 perak, 35 perunggu= 51 medali
10. Brunei Darusaalam || 1 emas, 1 perak, 4 perunggu= 6 medali
11. Timor Leste || 0 emas, 0 perak, 2 perunggu=2 medali
(Tribunnews.com/Isnaini/Tio)