Ini menjadi satu-satunya skenario bagi Jakarta Bhayangkara Presisi yang tak perlu bergantung kepada hasil tim lain.
Jika mereka meraih kemenangan dengan kedudukan 3-2, maka tambahan poin Bhayangkara Presisi menjadi 5. Hasil ini terbilang riskan karena harus menunggu hasil dari laga Al Ahli vs Canberra Heat.
Andai Al Hilal mampu mengalahkan Canberra Heat dengan kedudukan 3-0/3-1, dipastikan Bhayangkara Presisi harus lengser dari posisi kedua.
Kondisi akan berubah jika Canberra Heat mampu meraih kemenangan atas wakil tuan rumah. Dipastikan perolehan angka Al Hilal tak akan menyamai Jakarta Bhayangkara Presisi.
Pertandingan Jakarta Bhayangkara Presisi melawan Korean Air Jumbos akan tersaji hari ini, Selasa (16/5/2023) pukul 20.30 WIB.
(Tribunnews.com/Giri)