TRIBUNNEWS.COM - Update hasil Thailand Open 2023, pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya berhasil lolos ke perempat final.
Marcus/Kevin sukses mengalahkan utusan China yang juga berstatus unggulan kedelapan, He Ji Ting/Zhou Hao Dong, Kamis (1/6/2023).
Bertanding di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, pasangan berjuluk The Minions tersebut melibas He Ji Ting/Zhou Hao Dong lewat permainan dua set langsung dengan skor akhir 22-20 dan 23-21.
Tentu, kemenangan tersebut menjadi modal apik bagi Minions untuk berbicara banyak di Thailand Open 2023.
Baca juga: Thailand Open 2023: Zacha/Bela akan Diistirahatkan setelah Raih Hasil Minor Beruntun
Jika terus tampil konsisten, bukan tidak mungkin Minions bisa melangkah jauh hingga meraih gelar juara Thailand Open 2023.
Dengan begitu, Minions bisa bangkit secara perlahan dan memperbaiki ranking dunia mereka.
Mengingat saat ini Minions berada di ranking 17 dunia.
Selain itu, kemenangan ini juga memperbaiki hasil minor dalam dua turnamen yang mereka ikuti sebelumnya.
Pasalnya, mereka hanya bisa finish di babak 16 besar saat turun di Indonesia Masters 2023 dan Malaysia Masters 2023.
Jalannya Pertandingan
Minions berhasil memulai set pertama dengan impresif.
Poin demi poin berhasil ia raih hingga memimpin 5-3.
Menghadapi utusan China, Minions tampil gesit dalam melancarkan serangan.
Smash-smash keras di depan net berhasil mereka lesatkan hasil dari bola tanggung dari lawan.