News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Bulu Tangkis

Momen Chico Aura Banting Raket setelah Kalah dari Kunlavut di Thailand Open 2023

Penulis: Niken Thalia
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Momen Chico Aura Banting Raket setelah Kalah dari Kunlavut di Thailand Open 2023 - Tunggal putra Indonesia Chico Aura Dwi Wardoyo saat melawan pebulu tangkis tunggal putra Kanada Brian Yang pada perempat final Daihatsu Indonesia Masters 2023 di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (27/1/2023). Chico berhasil melaju ke babak semifinal usai mengkandaskan perlawanan Brian dengan skor 21-16 dan 21-16. TRIBUNNEWS/HERUDIN

TRIBUNNEWS.COM - Chico Aura Dwi Wardoyo harus tersingkir di babak 16 besar Thailand Open 2023, Kamis (1/6/2023).

Bertanding melawan wakil tuan rumah, Kunlavut Vitidsarn, Chico Aura kandas setelah bertarung hingga rubber game dengan skor akhir 21-16, 10-21, 22-20.

Gagal melaju ke babak perempat final Thailand Open 2023, Chico Aura meluapkan kekesalannya dengan membanting raket saat laga usai.

Pasalnya, penggawa tunggal putra Indonesia itu nyaris menang namun harus menelan pil pahit kala 'ditikung' oleh Kunlavut Vitidsarn di penghujung laga.

Baca juga: Hasil Thailand Open 2023: Chico Kalah, Wakil Tunggal Putra Indonesia Habis Tak Tersisa

Tikungan tajam dari bocah ajaib Thailand - julukan Kunlavut, terjadi di gim ketiga kala Chico unggul 20-18.

Namun kecerdikan dan ketenangan Kunlavut berhasil membuat performa Chico buyar sehingga sukses memberondong empat poin sekaligus.

Torehan empat poin itu sukses mengantarkan Kunlavut memenangi pertandingan melawan Chico dengan skor 20-22.

Dengan hasil ini otomatis Chico terpaksa angkat kaki dari Thailand Open 2023 setelah upayanya untuk melaju ke babak selanjutnya ambyar.

Sementara Kunlavut dengan mulus melaju ke babak perempat final dan akan bersua dengan Lu Guang Zu (China).

Sorotan Aksi Chico Aura Banting Raket

Aksi banting raket dari Chico saat kandas di Thailand Open 2023 kali ini bak wujud kekesalannya karena gagal memutus hasil minor dalam beberapa turnamen terakhir.

Pasalnya tercatat setelah keluar sebagai finalis di Indonesia Masters bulan Januari 2023 lalu, performa Chico menurun.

Pemain asal Jayapura ini acap kali terhenti di babak pertama dan kedua dalam tiga turnamen terakhir yang ia ikuti.

Bertanding di All England 2023, Chico harus terhenti di babak 16 besar usai dikalahkan Weng Hong Yang (China).

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini