TRIBUNNEWS.COM - Rekap hasil Indonesia Open 2023 yang telah menyelesaikan hari pertamanya, Selasa (13/6/2023).
Di hari pertama babak 32 besar Indonesia Open 2023, sebanyak sembilan wakil Merah-Putih telah mengerahkan kemampuan terbaiknya.
Dari sembilan wakil yang bertanding, enam penggawa Indonesia berhasil mengamankan tiket babak 16 besar.
Baca juga: Hasil Indonesia Open 2023: Leo/Daniel Pulangkan Wakil Jepang, Ditunggu Unggulan Malaysia di 16 Besar
Salah satu wakil Merah-Putih yang melaju ke babak 16 besar Indonesia Open 2023 adalah pasangan ganda putra ranking satu dunia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Bertanding di Istora Senayan, Fajar/Rian mampu menuntaskan perlawanan wakil Denmark, Jeppe Bay/Lasse Molhede, dengan skor akhir 21-15 dan 21-11.
Sementara itu, tiga wakil Indonesia lainnya harus angkat koper lebih cepat, termasuk tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung.
Gregoria harus terhenti di babak 32 besar Indonesia Open 2023 setelah kalah dari utusan India, Pusarla V. Sindhu.
Sementara itu, 11 wakil Indonesia lainnya baru akan bertanding di babak 32 besar Indonesia Open 2023 besok, Rabu (14/6/2023).
Ada ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, hingga tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting.
Rekap Hasil Indonesia Open 2023 Babak 32 Besar Hari Pertama
Selasa (12/6/2023)
[WS] - Pusarla V. Sindhu (India) vs Gregoria Mariska Tunjung: 21-19, 21-15
[XD] - Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (7/Malaysia) vs Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati: 21-13, 24-26, 17-21
[WD] - Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari vs Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Chaya Pratiwi: 15-21, 18-21