TRIBUNNEWS.COM - Inilah jadwal MotoGP Belanda 2023 yang bakal memasuki hari kedua, Sabtu (24/6/2023).
MotoGP Belanda 2023 hari ini dimulai dari sesi kualifikasi 1 (Q1) yang berlangsung pada pukul 15.50 WIB.
Berlanjut ke kualifikasi 2 (Q2) dan diakhiri dengan Sprint Race pada pukul 20.00 WIB.
Baca juga: Hasil FP2 MotoGP Belanda 2023: Marc Marquez Crash Lagi, Marco Bezzecchi Tercepat
Pada MotoGP Belanda 2023 hari ini, Marco Bezzecchi dipastikan menjadi ancaman besar bagi Francesco Bagnaia.
Sebab, Bezzecchi tampil baik selama dua sesi latihan bebas MotoGP Belanda 2023.
Bezzecchi berhasil meraih kemenangan beruntun di babak FP1 dan FP2.
Performa mengkilap Bezzecchi justru tidak bisa diikuti Francesco Bagnaia yang memimpin klasemen balapan.
Bagnaia malah terlihat di FP1 karena finish posisi 12.
Meskipun demikian, pembalap asal Italia itu berhasil memperbaiki peformanya dengan mengakhiri FP2 di urutan 4.
Berdasarkan dua hasil sesi latihan tersebut, Bagnaia patut mewaspadai ancaman Bezzecchi yang bisa meramaikan perebutan pole position.
Jadwal MotoGP Belanda 2023 Hari Ini
Sabtu, 24 Juni 2023
Pukul 13.40 - 14.10 WIB - Practice 3 Moto3
Pukul 14.25 - 14.55 WIB - Practice 3 Moto2
Pukul 15.10 - 15.40 WIB - FP MotoGP (Live Vision+)
Pukul 15.50 - 16.05 WIB - Q1 MotoGP (Live Vision+)
Pukul 16.15 - 16.30 WIB - Q2 MotoGP (Live Vision+)
Pukul 17.00 WIB - Race 1 MotoE
Pukul 17.50 - 18.05 WIB - Q1 Moto3
Pukul 18.15 - 18.30 WIB - Q2 Moto3
Pukul 18.45 - 19.00 WIB - Q1 Moto2
Pukul 19.10 - 19.25 WIB - Q2 Moto2
Pukul 20.00 WIB - Sprint Race MotoGP (Live Trans7 dan Vision+)
Pukul 21.10 WIB - Race 2 MotoE
(Tribunnews.com/Ipunk)