TRIBUNNEWS.COMĀ - Momen Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto alih profesi jadi pelatih Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri di Korea Open 2023, Selasa (18/7/2023).
Ganda putra nomor 1 dunia mengawal rekan kompatriotnya saat melawan wakil tuan rumah Korea, Jin Yong/Na Sung Seung.
Yang mana kala itu laga Bagas/Fikri bersamaan dengan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang melawan Lu Ching Yao/Yang Po Han (Taiwan).
Baca juga: Rekap Hasil Korea Open 2023 Hari Ini: Pram/Yere Mulus ke 16 Besar, Leo/Daniel & Bagas/Fikri Tumbang
Coach Herry Iman Pierngadi (IP) saat itu tengah mengawal Leo/Daniel, sehingga Fajar/Rian ditugasi untuk menjadi pelatih Bagas/Fikri.
Sayang, justru keduanya menelan kekalahan dan gagal melaju ke babak 16 besar Korea Open 2023.
Di mana Leo/Daniel harus menelan kekalahan atas utusan Taiwan setelah bermain lewat tiga game dengan skor 21-11, 16-21, 21-13.
Sementara Bagas/Fikri kalah sangat telak dari wakil tuan rumah dengan torehan skor 21-6, 21-10.
Kekalahan dari dua penggawa ganda putra Indonesia seolah langsung jadi sorotan karena misi mereka untuk bangkit di Korea Open 2023 justru belum terbukti.
Taji dari Leo/Daniel dan Bagas/Fikri belum keluar lantaran harus angkat koper lebih cepat.
Kini setelah Fajar/Rian alih profesi, mereka baru akan melakukan laga perdananya di Korea Open pada hari ini Rabu (19/8/2023).
Eks pelatih sementara Bagas/Fikri akan berjuang untuk menyusul laju dari Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.
Sebagaimana diketahui, Pramudya/Yeremia untuk saat ini jadi satu-satunya wakil Indonesia yang memastikan diri lolos ke babak 16 besar Korea Open 2023.
Baca juga: Menebak Laju Fajar/Rian di Korea Open 2023, Jagoan Tuan Rumah dan Malaysia Menunggu
Pramudya/Yeremia tampil mengesankan saat jumpa wakil Denmark, Jeppe Bay/Lasse Molhede dan sukses menang dengan skor 21-18, 21-16.
Diharapkan Fajar/Rian bisa mengikuti jejak juniornya agar asa ganda putra Indonesia unjuk taji di Negeri Ginseng terjawab.