News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

MotoGP

Klasemen Poin MotoGP 2023 Hari Ini: Bagnaia Duduki Singgasana, Stoner Minta Jangan Arogan

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pebalap Ducati Lenovo Team Italia Francesco Bagnaia melakukan selebrasi usai menjuarai MotoGP Belanda di sirkuit TT Assen, 25 Juni 2023. (Photo by John THYS / AFP)

TRIBUNNEWS.COM - Tabel perolehan poin di papan klasemen MotoGP 2023 menempatkan pembalap andalan Ducati Lenovo Team, Francesco Bagnaia sebagai pucuk pimpinan, Minggu (30/7/2023).

Francesco Bagnaia mengoleksi 194 poin hasil dari empat kemenangan pada paruh pertama musim MotoGP 2023.

Pecco Bagnaia unggul 35 poin dari peringkat kedua yang dihuni rider Pramac Ducati Jorge Martin. Marco Bezzecchi (Mooney VR46) mengekor di tangga ketiga lewat poin 158.

Jelang balapan MotoGP Inggris di Sirkuit Silverstone pada 6 Agustus mendatang, Francesco Bagnaia mendapatkan petuah dari legenda asal Australia, Casey Stoner.

Baca juga: Grand Prix India Rilis Harga Tiket, Ternyata Lebih Mahal dari MotoGP Mandalika 2023

Senior Pecco Bagnaia di Ducati ini meminta agar sang pembalap agar tak terlalu arogan dengan posisinya kini.

Keunggulan dalam perburuan gelar juara dunia MotoGP 2023 pantang untuk Francesco Bagnaia cepat besar kepala. Setidaknya ini yang diminta dari Stoner agar kekasih Domizia Castagnini tidak mudah kehilangan kontrol saat balapan berlangsung.

"Pasti Bagnaia merasa bangga dengan apa yang dihasilkan, karena dia itu juara bertahan dan pemimpin klasemen saat ini," jawab Stoner seperti yang dikutip dari laman Speedweek.

"Dia sedang melakukan pekerjaannya dengan fantastis, dan tidak hanya sejak tahun lalu. Bahkan sebelumnya, Pecco sudah sangat kompetitif. Namun, saya kira dia perlu lebih kalem sedikit di beberapa momen," pinta legenda MotoGP.

Bagnaia memang dalam momentum baik untuk terus menjaga konsistensinya. Pembalap asla Turin memang menjadikan musim lalu sebagai kaca benggala.

Pebalap Ducati Lenovo Team Italia Francesco Bagnaia berkompetisi selama MotoGP Belanda di sirkuit TT Assen, pada 25 Juni 2023. (Photo by John THYS / AFP) (AFP/JOHN THYS)

Saat merengkuh gelar juara dunia MotoGP 2022, Bagnaia sempat tertinggal 91 poin dari Fabio Quartararo. Namun berkat usaha pantang menyerah, Pecco berhasil merengkuh titel kampiun.

"Dia sudah banyak belajar dalam dua tahun terakhir ini dan memperbaiki kelemahan-kelemahannya," Casey Stoner menyimpulkan.

MotoGP 2023 sedang menjalani libur musim panas.

Aksi Francesco Bagnaia dan pembalap-pebalap lainnya mulai bisa disaksikan kembali pada bulan depan saat kejuaraan digelar di Silverstone, Inggris.

Poin Klasemen MotoGP 2023

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini