News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Bulu Tangkis

Hasil Australia Open 2023: Apriyani/Fadia Kandas, Misi Revans atas Aimsaard Bersaudara Tak Tuntas

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Reaksi Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia saat melawan ganda Thailand Rawinda Prajongjai/Jongkolphan Kititharakul pada perempat final Daihatsu Indonesia Masters di Istora Senayan Jakarta, Jumat (27/1/2023). Hasil Australia Open 2023, Apriyani/Fadia gagal ke perempat final setelah kalah dari Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard (Thailand), Kamis (3/8/2023). TRIBUNNEWS/HERUDIN

TRIBUNNEWS.COM - Hasil turnamen badminton Australia Open 2023, ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti gagal melaju ke perempat final setelah kalah dari wakil Thailand, Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard, Kamis (3/8/2023).

Bertanding di Quaycentre, Sydney, Apriyani/Rahayu kalah lewat permainan dua set langsung dengan torehan skor 19-21 dan 23-21.

Selain tersingkir lebih cepat dari Australia Open 2023, kekalahan ini membuat Apriyani/Rahayu gagal melakukan revans atas Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard.

Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Silva Ramadhanti melawan ganda Jepang Yuki Fukushima dan Sayaka Hirota pada perempatfinal Indonesia Open 2023 di Istora Istora Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (16/6/2023). Hasil Australia Open 2023, Apriyani/Fadia gagal ke perempat final setelah kalah dari Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard (Thailand), Kamis (3/8/2023). (Tribunnews/JEPRIMA)

Baca juga: Update Hasil Australia Open 2023: Pram/Yere Menangi Perang Saudara, Praveen/Melati Keok

Ya, Apriyani/Rahayu sebelumnya menelan kekalahan kala bersua Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard di Badminton Asia Championships 2023 April lalu.

Kala itu, Apriyani/Fadia kalah dengan skor 18-21 dan 11-21.

Praktis, kini ganda putri Indonesia di Australia Open 2023 hanya menyisakan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi.

Hari ini, Ana/Tiwi bakal berjuang demi tiket perempat final Australia Open 2023 melawan wakil Jepang, Rena Miyaura/Ayako Sakuramoto.

Jalannya Pertandingan

Dua poin pembuka secara beruntun berhasil diraih Apriyani/Fadia dengan manis, hasil dari pengamatan bola yang bagus.

Pertandingan sudah berjalan ketat di awal laga, kedua pasangan mulai membangun serangan demi meraih poin.

Beruntungnya, serangan Apriyani/Fadia beberapa kali mampu membuat lawan kelimpungan, alhasil penerimaan bola mereka justru mengarah ke luar lapangan.

Unggul 11-9 di jeda set pertama, Apriyani/Fadia mulai mendapat perlawanan dari lawan.

Seusai jeda set pertama, Aimsaard bersaudara justru bisa membalikkan keadaan, Apriyani/Fadia tertinggal 17-16.

Pertandingan berjalan alot dan sengit jelang poin-poin krusial.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini