TRIBUNNEWS.COM - Inilah hasil lengkap turnamen badminton Indonesia International Challenge 2023 hari pertama yang digelar di GOR PBSI Deliserdang, Sumatera Utara, Selasa (29/8/2023).
Di hari pertama Indonesia International Challenge 2023, sebanyak 17 wakil Merah-Putih telah mengerahkan kemampuan terbaiknya.
Hasilnya, ada 11 wakil Indonesia yang berhasil lolos ke babak 32 besar.
Salah satu wakil Indonesia yang tampil menawan adalah Alwi Farhan.
Melakoni partai 64 besar, Alwi Farhan sukses mengalahkan wakil Malaysia Lim Chong King dengan skor akhir 21-15 dan 21-16.
Selain itu, Tommy Sugiarto yang merupakan mantan pemain pelatnas PBSI juga sukses menyusul Alwi ke 32 besar.
Tanpa ampun, Tommy Sugiarto berhasil membungkam wakil Thailand Panitchaphon Teeraratsakul dua set langsung 21-18 dan 24-22.
Baca juga: Update Ranking Race to Paris 2024 usai Kejuaraan Dunia BWF: Apriyani/Fadia Aman, Fajar/Rian Terancam
Hasil Lengkap Wakil Merah Putih di Indonesia International Challenge 2023
Selasa (29/8/2023)
(MS) Shahyar Shaqeem (Malaysia) vs Iqbal Diaz Saputra, 21-10 dan 21-10
(MS) Tan Jia Jie (Malaysia) vs Ikhsan Leonardo Rumbay (Indonesia), 15-21, 21-14, 13-21
(MS) Tegar Sulistio (Indonesia) vs Dhruv Kumar (India), 21-10 dan 21-11
(WS) Patchamon Laisuan (Thailand) vs Kyla Legiana Agatha (Indonesia), 5-21 dan 11-21
(MS) Meiraba Luwang (India) vs Prahdiska Bagas Shujiwo (Indonesia), 19-21 dan 13-21