News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Asian Games 2023

Rivan Nurmulki Tak Ada, Timnas Voli Putra Pasrahkan Pos Opposite ke Boy dan Agil di Asian Games 2023

Penulis: Guruh Putra Tama
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Rivan Nurmulki melakukan smash ke arah tim voli Thailand disaksikan Doni Haryono saat Timnas Voli Indonesia vs Thailand di laga AVC Challenge Cup 2023. Absennya Rivan Nurmulki dari skuad Timnas Indonesia membuat pelatih Jeff Jiang Jie mengandalkan Boy Arnez dan Agil Angga Anggara di Asian Games 2023.

TRIBUNNEWS.COM - Kejutan besar mewarnai pemanggilan pemain Timnnas Voli Putra Indonesia untuk ajang Asian Games 2023 mendatang.

Nantinya tak akan ada nama Rivan Nurmulki yang memperkuat Timnas Voli Indonesia di Asian Games 2023.

Hal tersebut lantaran nama Rivan Nurmulki tak tercantum dalam daftar pemain yang dikeluarkan PBVSI untuk mengikuti Asian Games 2023 yang digelar di Hangzhou.

Baca juga: Jadwal Timnas Voli Putra Indonesia di Asian Games 2023, PR Besar Merah-putih Tanpa Rivan Nurmulki

Opposite Rivan Nurmulki memberi kode saat Timnas Voli Putra Indonesia vs Bahrain pada laga AVC Challenge Cup 2023. Absennya Rivan Nurmulki dari skuad Timnas Indonesia membuat pelatih Jeff Jiang Jie mengandalkan Boy Arnez dan Agil Angga Anggara di Asian Games 2023. (AVC)

Padahal sosok Rivan Nurmulki kerap dan masih menjadi andalan timnas untuk mengisi posisi Opposite.

Ketiadaan nama Rivan membuat posisi Opposite utama timnas akan menjadi rebutan para pemain yang dipanggil.

Sejauh ini pelatih Jeff Jiang Jie bisa memilih antara dua pemain untuk menjadi Opposite andalan timnas yang baru.

Merujuk pada daftar pemain yang dipanggil, ada Boy Arnez Arabi dan Agil Angga Anggara yang berposisi sebagai Opposite.

Biasanya dengan skema tersebut, pelatih Jiang Jie akan menempatkan Boy Arnez sebagai pilihan utama.

Boy pun kerap membayar kepercayaan dari pelatihnya itu dengan baik.

Ia tak jarang menjadi salah satu pencetak angka terbanyak timnas di turnamen-turnamen yang diikuti.

Namun posisi Boy juga belum sepenuhnya tertancap di posisi Opposite.

Maksudnya, ia juga sesekali digantikan oleh Agil Angga yang dimasukkan pelatih Jeff Jiang Jie.

Pembagian menit bermain dan peran bagi Boy Arnez dan Agil Angga diharapkan bisa menambal ketiadaan Rivan.

Setidaknya, Jeff Jiang Jie memiliki pengalaman mengatasi absennya Rivan dari skuad timnas.

Boy Arnez tampil memukau kala Timnas Voli Putra Indonesia menghadapi Thailand di perempat final AVC Challenge Cup 2023, Kamis (13/7/2023). (Instagram @boy_nez)
Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini