TRIBUNNEWS.COMĀ - Jelang bergulirnya turnamen China Open 2023 yang digelar minggu depan, terdapat satu fakta menarik terkait prestasi yang diukir atlet bulutangkis Indonesia.
Fakta tersebut berkaitan dengan rekor Liliyana Natsir dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo alias Minions yang ditorehkan jauh sebelum bergulirnya China Open 2023.
Atlet Badminton wakil Indonesia yang bermain di sektor yang berbeda itu sama-sama mengoleksi tiga gelar juara China Open.
Torehan hattrick gelar juara di China Open itu membuat setidaknya ada wakil Indonesia yang eksis di tengah dominasi tuan rumah.
Kendati begitu ada beberapa perbedaan hattrick gelar juara dari Liliyana Natsir dan Minions.
Baca juga: Hadiah China Open 2023 Menggiurkan, Pemain Dipastikan Gondol Rp 30 Juta Meski Pulang Cepat
Bedanya, Liliyana Natsir mengoleksi tiga gelar juara dengan dua pasangan yang berbeda.
Sedangkan Minions meraih ketiga gelar di Negeri Tirai Bambu dengan pasangan yang sama sejak tahun 2016.
Dilansir BWF, Liliyana Natsir atau yang bisa dipanggil Butet itu pertama kali meraih gelar juara pada tahun 2007.
Kala itu dia masih berpasangan dengan Nova Widianto ikut serta menyumbangkan gelar untuk Indonesia.
Tahun 2007 silam gelar juara untuk Indonesia bukan hanya dipersembahkan oleh Nova/Liliyana.
Namun Markis Kido/Hendra Setiawan juga mempersembahkan gelar juaranya saat itu.
Gelar China Open Butet selanjutnya didapatkan ketika sudah memiliki pasangan yang berbeda.
Yaitu Tontowi Ahmad yang mana keduanya acap kali dipanggil Owi/Butet sebagai jagoan ganda campuran.
Gelar China Open pertama Owi/Butet didapat pada tahun 2013 lalu tiga tahun berselang kembali naik podium tertinggi.