TRIBUNNEWS.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Kento Momota dipastikan batal memperkuat tim badminton Jepang di Asian Games 2023.
Dalam informasi terbaru yang dirilis Nippon Badminton Association (NBA), Kento diketahui tengah menderita cedera punggung, hal itulah yang membuat Momota batal bertanding di Asian Games 2023.
Sejatinya, Momota diplot untuk memperkuat tim beregu putra Jepang di Asian Games 2023 yang berlangsung pada 23 September - 8 Oktober mendatang.
Namun, kini Momota dipastikan batal bertolak ke China dan posisinya digantikan oleh tunggal putra Jepang lainnya, yakni Koki Watanabe.
Baca juga: Jadwal Badminton Asian Games 2023, Kans Jojo Ulang Kenangan Manis Istora
"Kami informasikan bahwa ada satu perubahan pada Asian Games ke-19 (Hangzhou, China) yang akan diselenggarakan pada September tahun ini."
"Sebelum pergantian; Pemain Putra: Kento Momota, Alasan Pergantian: cedera punggung (bagian bawah)."
"Setelah pergantian; Pemain putra: Koki Watanabe," tulis pernyataan NBA.
Menggantikan Momota, nantinya Watanabe juga hanya diturunkan di nomor beregu putra.
Sedangkan tiga tunggal putra Jepang lainnya yakni Kodai Naraoka, Kenta Nishimoto dan Kanta Tsuneyama akan bermain rangkap di nomor beregu dan perorangan.
Selain dipastikan absen di Asian Games 2023, nama Momota juga menghilang dari daftar pemain Jepang yang bakal bertanding di Hong Kong Open 2023 pada 12-17 September mendatang.
Daftar Pemain Tim Badminton Jepang di Asian Games 2023
Putra
Kodai Naraoka
Kenta Nishimoto