TRIBUNNEWS.COM - Bursa transfer pembalap MotoGP di KTM jadi sedikit rumit gegara ingin mendatangkan rookie dari Moto2 Pedro Acosta.
Tim satelit KTM, GASGAS ingin mempertahankan kompsisi line-up saat ini namun juga menerima kehadiran Pedro Acosta.
Imbasnya, Augusto Fernandez bakal jadi rider cadangan di KTM dan Pol Espargaro bakal jadi tandem Pedro Acosta.
Baca juga: Kepindahan Marc Marquez ke Gresini Ancam Nasib Fabio Diggia di MotoGP, Incar Kursi LCR Honda
Karena Stefan Pierer selaku bos KTM tak bisa merealisasikan untuk menambah motor, maka satu pembalap akan didepak dari line-up utama.
Augusto Fernandez bakal jadi 'korban' kedatangan dari Pedro Acosta untuk MotoGP musim depan.
Dirangkum dari speedweek, Pierer Group telah memutuskan bahwa Pol Espargaro dan Augusto Fernandez akan memperebutkan tempat kedua bersama Pedro Acosta.
Pedro Acosta selaku calon juara dunia Moto2 memang mengatakan sudah ingin naik kelas MotoGP.
Karena Acosta sebagai pebalap KTM, maka Pierer tak ingin melepasnya ke tim lain jika naik kelas MotoGP.
Walhasil, Pierer sudah memastikan bahwa Acosta bakal naik kelas MotoGP bersama KTM.
Namun hal itu membuat situasi line-up pembalap KTM jadi kocar-kacir.
Augusto sebagai rookie MotoGP saat ini tampil gemilang lantaran hampir mencetak poin di tiap seri balapan.
Dia terbilang cukup lihai menjinakkan motor KTM sehingga setidaknya bisa bersaing dengan rider kawakan MotoGP.
Sayang penampilan gemilang itu belum jadi jaminan Augsuto untuk terus bertahan di GASGAS.
Sebaliknya, rekan setimnya Pol Espargaro yang sempat dibekap cedera di awal musim belum membuktikan tajinya.