TRIBUNNEWS.COM - Skenario Timnas Futsal Indonesia untuk lolos ke Piala Asia 2024 dipertaruhkan malam ini.
Dijadwalkan Timnas futsal Indonesia akan menghadapi tuan rumah, Arab Saudi di babak Kualifikasi Futsal Piala Asia 2024.
Duel terakhir Kualifikasi Piala Asia 2024 yang mempertemukan Timnas Futsal Indonesia vs Arab Saudi akan digelar malam ini, jam 23.00 WIB.
Laga penentuan nasib Timnas Indonesia di ajang Piala Asia 2024 juga dapat disaksikan melalui siaran televisi MNC TV.
Sebagai informasi, hanya juara dan runner-up grup yang akan menemani Thailand (home) mentas di Piala Asia tahun depan.
Saat ini, Timnas Indonesia masih memuncaki klasemen grup B.
Pada laga terakhir, Timnas Indonesia bisa terpeleset dan tak jadi mendapat tiket putaran final Piala Asia 2024.
Lantas bagaimana skenario Timnas Futsal Indonesia lolos Piala Asia 2024?
Baca juga: Pesona Marcos Sorato, Pelatih Anyar Timnas Futsal Indonesia yang Gak Ada Obatnya
Diketahui, saat ini Timnas Indonesia menduduki puncak klasemen grup B setelah menahan imbang Afganistan di match ketiga.
Skuad Garuda mengantongi empat poin, unggul agregat gol dengan Afganistan di papan klasemen grup.
Sedangkan Arab Saudi duduk di posisi ketiga karena sempat kalah 2-3 atas Afganistan.
Artinya, Evan Soumilena dkk bisa auto lolos jika memenangkan laga kontra Arab Saudi malam ini.
Kemenangan dengan skor berapapun akan membawa Timnas Indonesia mengakhiri kualifikasi Piala Asia 2024 dengan menduduki puncak klasemen grup.
Selain kemenangan, hasil imbang juga bisa mengantarkan Garuda lolos.