News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Voli

Hasil Klasemen Liga Voli Korea Wanita: Tim Megawati Naik ke Posisi 3, Penakluk Red Sparks Terkapar

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Selebrasi para pemain Jung Kwan Jang bersama Megawati Hangestri di pertandingan Liga Voli Korea Selatan putri.

TRIBUNNEWS.COM - Update hasil dan klasemen Liga Voli Korea Wanita (V-League Women) musim 2023/2024, tim Megawati Hangestri, Red Sparks naik ke posisi tiga, Selasa (31/10/2023).

Kepastian Jung Kwan Jang Red Sparks naik ke peringkat tiga klasemen Liga Voli Korea Wanita diperoleh setelah GS Caltex kalah ketika bersua Pink Spiders.

Hasil minor diraih penakluk klub Megawati Hangestri, GS Caltex KIXX. Sebagai catatan saja, GS Caltex merupakan satu-satunya yang sukses mengalahkan Red Sparks hingga pekan ke-5 Liga Voli Korea Wanita.

GS Caltex yang tampil di depan publiknya sendiri justru tarkapar saat menjamu Pink Spiders.

Baca juga: Klasemen Liga Voli Korea Putri: Megawati Hangestri 95 Poin, Red Sparks Sempurna di Kandang

Kim Yeon-koung dan kolega sukses menggilas GS Caltex tiga set langsung.

Bertindak sebagai tim tamu, Pink Spiders lebih dulu memetik kemenangan pada set pertama. Mereka menang dengan skor 22-25.

Perlawanan alot diperlihatkan Kang So-hwi dan kawan-kawan, hingga memaksa pertandingan memasuki deuce.

Namun Pink Spiders membuktikan mentalitasnya sebagai juara bertahan. Jelena Mladenovic cs menang di set kedua lewat angka 24-26.

Pada set penentu, saling salip perolehan poin tersaji. Endingnya, Pink Spiders memetik kemenangan telak 3-0 setelah mengakhiri perlawanan GS Caltex di gim ketiga 23-25.

Hasil ini membawa Pink Spiders duduk di posisi puncak klasemen menggeser Hyundai Hillstate.

Pink Spiders membukukan 12 poin, unggul dua angka dari Lee Da-hyeon dan kolega di urutan kedua. Baik Pink Spiders dan Hyundai Hillstate sama-sama membukukan empat kemenangan dari lima kali bertanding.

Sedangkan bagi GS Caltex, ini menjadi kekalahan perdana mereka. Dari tiga laga sebelumnya, Kang So-hwi dan kawan-kawan menyapu bersih pertandingan dengan kemenangan.

Termasuk saat menggilas Red Spars bersama Megawati Hangestri pada pekan ke-2 lalu lewat kedudukan tiga set langsung.

Hasil ini membuat Red Sparks diuntungkan. Pasalnya tim Megawati Hangestri naik ke peringkat tiga klasemen Liga Voli Korea Wanita menggeser GS Caltex.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini