News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Voli

Profil Nakhon Ratchasima, Pelabuhan Baru Farhan Halim Sekaligus Tim Tersukses di Liga Voli Thailand

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Profil Nakhon Ratchasima, tim Liga Voli Thailand yang merupakan pelabuhan baru outside hitter Timnas voli putra Indonesia, Farhan Halim.

TRIBUNNEWS.COM - Profil Nakhon Ratchasima, tim Liga Voli Thailand yang merupakan pelabuhan baru outside hitter Timnas voli putra Indonesia, Farhan Halim.

Diketahui, Farhan Halim resmi digaet Nakhon Ratchasima guna melengkapi kuota pemain asing dalam mengarungi kompetisi Liga Voli Thailand 2023/2024.

Nakhon Ratchasima juga telah memberikan sambutan hangat kepada Farhan Halim lewat unggahan di akun resmi Instagram @nakhonratchasima_vc.

"Selamat datang di Keluarga Cat Devil, Farhan Halim, sang pemain forward dari tim nasional Indonesia. Musim lalu, ia berlaga di liga Indonesia di bawah naungan Jakarta Bhayangkara Presisi."

"Bergabunglah untuk menyemangati dan mendukung Farhan Halim dan Nakhon Ratchasima VC di liga voli Thailand musim 2023/2024 mulai 10 November mendatang," tulis Nakhon Ratchasima.

Baca juga: Daftar Pemain BIN Pasundan di Livoli Divisi Utama 2023, Nizar dan Doni Tambah Kuat Tim Farhan Halim

Lantas, seperti apa profil dari Nakhon Ratchasima selau tim baru Farhan Halim?

Profil Nakhon Ratchasima

Menurut data Volleybox, Nakhon Ratchasima resmi berdiri pada 2005 silam.

Dalam sejarah Liga Voli Thailand, Nakhon Ratchasima merupakan tim tersukses dengan delapan kali meraih gelar juara.

Tercatat, Nakhon Ratchasima menjuarai Liga Voli Thailand edisi 2007/2008, 2012/2013, 2014/2015, 2017/2018, 2019/2020, 2020/2021, 2022/2023.

Selain juara, Nakhon Ratchasima juga pernah meraih runner-up Liga Voli Thailand dua kali dan finish di tempat ketiga sebanyak tiga edisi.

Berikut kiprah Nakhon Ratchasima di Liga Voli Thailand:

Juara: 8x (2007/2008, 2012/2013, 2014/2015, 2017/2018, 2019/2020, 2020/2021, 2022/2023)

Runner-up: 2009/2010 dan 2021/2022

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini