News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

BWF World Tour

Poin & Hadiah jika Juara BWF World Tour Finals 2023: Prize Money Meroket, Fajar/Rian Cs Full Senyum

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pasangan pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berpose untuk difoto usai mengalahkan pasangan pebulu tangkis ganda putra Denmark, Jeppe Bay/Lasse Molhede dalam babak 32 besar Kapal Api Group Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (13/6/2023). Simak ulasan tentang poin dan hadiah bagi juara BWF World Tour Finals 2023. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN

TRIBUNNEWS.COM - Perhelatan BWF World Tour Finals 2023 menyedikan poin dan hadiah menggiurkan bagi para pebulu tangkis top dunia yang turut ambil bagian.

Diketahui, BWF World Tour Finals 2023 baru akan bergulir pada 13-17 Desember mendatang di Hangzhou, China.

Untuk Indonesia sendiri, ada enam wakil yang akan ambil bagian di BWF World Tour Finals 2023.

Di sektor tunggal putra, Indonesia memiliki Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting.

Baca juga: Hasil Guwahati Masters 2023: Dejan/Gloria Kandas di Perempat Final, Gagal Naik Podium Kedua Kalinya

Jonatan Christie (kiri) dan Anthony Sinisuka Ginting (kanan). Simak ulasan tentang poin dan hadiah bagi juara BWF World Tour Finals 2023. (Kolase Tribunnews - TRIBUNNEWS/JEPRIMA TRIBUNNEWS/HERUDIN)

Kemudian di ganda putra, Fajar Alfian/Muhamnmad Rian Ardianto ditemani oleh Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri.

Lalu untuk di dua sektor lainnya, Indonesia hanya memiliki satu amunisi, yakni Gregoria Mariska Tunjung (tunggal putri) dan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (ganda putri).

Samentara itu, nasib apes dialami ganda campuran Indonesia, tak ada satu pun wakil yang tampil di BWF World Tour Finals 2023.

Fajar/Rian cs saat ini juga telah disibukkan oleh sejumlah persiapan guna meraih hasil maksimal di BWF World Tour Finals 2023.

Lantas, berapa poin dan hadiah yang akan didapat Fajar/Rian jika berhasil menjadi kampiun BWF World Tour Finals 2023?

Poin & Hadiah yang Didapat Jika Juara BWF World Tour Finals 2023

Dikutip dari laman PB Djarum, BWF World Tour Finals 2023 merupakan turnamen BWF level 1 yang tentu saja menyajikan poin melimpah.

Namun, poin yang didapat di ajang BWF World Tour Finals masih kalah jika dibanding dengan Kejuaraan Dunia BWF maupun Olimpiade.

Jika juara BWF World Tour Finals, pemain yang bersangkutan akan mendapat 12.000 poin.

Sedangkan untuk Kejuaraan Dunia BWF maupun Olimpiade menyajikan poin  13.000.

Meski begitu, tetap saja poin yang didapat di ajang BWF World Tour Finals 2023 bisa mendongkrak ranking BWF para peserta.

  • Poin BWF World Tour Finals 2023

Winner: 12000 poin

Runner Up: 10200 poin

Runner Up Grup: 8400 poin

Posisi 3 Grup: 6600 poin

Posisi 4 Grup: 4800 poin

  • Hadiah Uang Tunai BWF World Tour Finals 2023

Sedangkan untuk total hadiah BWF World Tour Finals 2023, jumlah mengalami kenaikan dibanding dengan edisi sebelumnya.

Dikutip dari laman BWF Corporate, BWF World Tour Finals 2023 menyediakan hadiah total senilai 2 juta dolar atau sekitar Rp 31 miliar (menurut kurs saat ini).

Hadiah tersebut sangat jauh berbeda dibanding edisi 2022 lalu.

Pasalnya, BWF World Tour Finals 2022 kala itu hanya menyediakan total hadiah 1,5 juta dolar atau sekitar Rp 23 miliar.

Berikut rinciannya:

Tunggal

Winner: Rp 3 miliar

Runner up: Rp 1,5 miliar

Runner Up Grup: Rp 776 juta

Posisi 3 Grup: Rp 427 juta

Posisi 4 Grup: Rp 232 juta

Ganda

Winner: Rp 3,2 miliar

Runner up: Rp 1,5 miliar

Runner Up Grup: Rp 776 juta

Posisi 3 Grup: Rp 504 juta

Posisi 4 Grup: Rp 271 juta

Baca juga: Berapa Besar Hadiah Turnamen Bulu Tangkis BWF Super 500, Indonesia Masters? Ini Angkanya

Daftar Lengkap 40 Pebulu Tangkis Lolos BWF World Tour Finals 2023

Tunggal Putri

  1. An Se Young (Korea Selatan)
  2. Chen Yu Fei (China)
  3. Akane Yamaguchi (Jepang)
  4. Tai Tzu Ying (Taiwan)
  5. Carolina Marin (Spanyol)
  6. Han Yue (China)
  7. Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia) 
  8. Beiwen Zhang (Amerika Serikat)

Tunggal Putra

  1. Kodai Naraoka (Jepang)
  2. Jonatan Christie (Indonesia) 
  3. Shi Yu Qi (China)
  4. Li Shi Feng (China)
  5. Viktor Axelsen (Denmark)
  6. Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) 
  7. Anders Antonsen (Denmark)
  8. Kunlavut Vitidsarn (Thailand)

Ganda Campuran

  1. Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (China)
  2. Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong
  3. Seo Seung Jae/Chae Yu Jung (Korea Selatan)
  4. Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang)
  5. Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai
  6. Kim Won Ho/Jeong Na Eun (Korea Selatan)
  7. Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Taiwan)
  8. Chen Tang Jie/Toh Ee Wei (Malaysia)

Ganda Putri

  1. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia) 
  2. Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China)
  3. Baek Ha Na/Lee So Hee (Korea Selatan)
  4. Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang)
  5. Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang)
  6. Liu Sheng Shu/Tan Ning (China)
  7. Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Korea Selatan)
  8. Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand)

Ganda Putra

  1. Liang Wei Keng/Wang Chang (China)
  2. Fajar Alfian/Muhamnmad Rian Ardianto (Indonesia) 
  3. Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (Korea Selatan)
  4. Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia)
  5. Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang)
  6. Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi (China)
  7. Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark)
  8. Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri (Indonesia) 

(Tribunnews.com/Isnaini)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini