News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

BWF World Tour

Kepala Pelatih BAM Sesumbar Tim Malaysia Bisa Melaju Mulus ke Perempat Final BATC 2024

Penulis: Niken Thalia
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelatih BAM Sesumbar Tim Malaysia Bisa Melaju Mulus ke Perempat Final BATC 2024 - Lee Zii Jia melawan Kenta Nishimoto perempat final China Masters 2023 pada 24 November 2023.

TRIBUNNEWS.COMĀ - Seiring dengan rilisnya hasil drawing Badminton Asia Team Championships (BATC) 2024, kepala pelatih Rexy Mainaky membeberkan targetnya.

Rexy cukup optimis anak asuhnya bisa setidaknya lolos fase grup dan melaju ke babak perempat final BATC 2024.

Optimisme itu menyala lantaran dari hasil pengundian yang menurutnya cukup memudahkan tim Malaysia.

Kemudian itu bagi Rexy dirasakan oleh tim putra maupun putri yang akan berjuang bersama di BATC 2024.

Dengan fokus serta ambisi untuk mengamankan tiket ke Thomas dan Uber Cup 2024, Rexy yakin bahwa anak didiknya bisa merealisasikan targetnya.

Lee Zii Jia dari Malaysia melakukan comeback selama pertandingan tunggal putra babak ke-2 melawan Anders Antonsen dari Denmark (tidak digambarkan) di Kejuaraan Dunia BWF di Kopenhagen pada 24 Agustus 2023. (IDA MARIE ODGAARD / RITZAU SCANPIX / AFP)

"Kami memiliki atlet yang siap untuk babak perempat final karena pengundian ini dan tim putri juga akan melaju ke perempat final."

"Karena saya telah mengatakan kepada semua pemain untuk fokus pada hal itu dan memberikan sesuatu yang dapat disemangati oleh para penggemar dan bangsa," papar Rexy dilansir Malaymail.

Hasil manis di BATC 2024 jadi tuntutan utama dari ketua pelatih BAM yang ingin anak asuhnya balas dendam atas torehan minor di Malaysia Open 2024.

Demi merealisasikan misi balas dendam dan mengamankan tiket Thomas dan Uber Cup, diharapkan penggawa Negeri Jiran tampil mengesankan.

"Mudah-mudahan semua pemain bisa berjuang, karena kami tidak tampil bagus di Malaysia Open. Mudah-mudahan kali ini bisa menghadirkan momen-momen bahagia," jelasnya menegaskan.

Target BAM di BATC 2024

Misi sulit dihadapi oleh tim putra lantaran wajib mempertahankan raihan sebelumnya yaitu gelar juara.

Sedangkan tim putri edisi tahun 2022 mampu melenggang ke babak semifinal.

Walau beda capaian, sejatinya raihan tahun 2022 jadi patokan bagi kontingen Negeri Jiran.

Baca juga: Sorotan Debut Yere/Rahmat di Thailand Masters 2024, Menang Berkat Nikung, Modal Hadapi Utusan China

Sebab BAM menginginkan anak didiknya mampu menembus ke babak semifinal.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini