Namun dua pembalap tim Monster Energy Yamaha yakni Fabio Quartararo dan Alex Rins, masih belum terlihat turun di lintasan sampai setengah hari ini.
Demikian juga dua pembalap Repsol Honda, Luca Marini dan Joan Mir, yang juga belum kelihatan batang hidungnya. Baik Yamaha dan Honda masih diwakili pembalap penguji mereka masing-masing yaitu Cal Crutchlow dan Stefan Bradl.
Sebagai informasi, Tes Shakedown MotoGP 2024 di Sirkuit Sepang berlangsung pada tanggal 1 hingga 3 Februari, mulai jam 09.00-17.00 WIB.
Hasil Tes Shakedown MotoGP 2024 Sepang Pukul 12.00 WIB
1. Pol Espargaro - KTM Test Rider - (RC16) 2:0.274
2. Dani Pedrosa - KTM Test Rider - (RC16) +0.622s
3. Cal Crutchlow - Yamaha Test Rider - (YZR-M1) +1.125s
4. Pedro Acosta - Red Bull GasGas - Tech3 (RC16) +1.137s
5. Stefan Bradl - Honda Test Rider - (RC213V) +2.066s
6. Michelle Pirro - Ducati Test Rider - (GP24) +2.159s
7. Lorenzo Savadori - Aprilia Test Rider - (RS-GP) +3.561s
(Tribunnews.com/Giri)