TRIBUNNEWS.COM - Hasil drawing All England 2024 resmi dirilis hari ini dan menempatkan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan akan menemui lawan sulit.
Ahsan/Hendra yang akrab disapa The Daddies dijadwalkan bakal bersua dengan ranking 1 dunia saat ini, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India).
Jonatan Christie juga ketiban apes lantaran harus bersua dengan musuh bebuyutannya, Chou Tien Chen (Taiwan).
Ini alarm bahaya khususnya untuk dua wakil tersebut mengingat keduanya tengah berupaya merebut banyak poin demi lolos Olimpiade.
Ahsan/Hendra yang mengais asa lolos ke Olimpiade harus menemui lawan berat sekaligus juara Asian Games 2023.
Ialah Rankireddy/Shetty yang menorehkan kiprah manisnya khususnya sejak tahun 2023 lalu.
Namun jika menilik head to head dari BWF, The Daddies masih unggul ketimbang utusan India.
Hanya saja anak asuh Mathias Boe (Denmark) diunggulkan secara ranking pada pertemuan kali ini.
Perjumpaan The Daddies dengan anak didik Mathias Boe selalu berlangsung sengit.
Pada tahun 2023 saja, kedua kubu saling beradu namun berhasil menang setidaknya masing-masing satu setiap bertemu.
Bakal bertemu lagi setelah terakhir kali di French Open 2023, The Daddies diharapkan bisa menegaskan dominasi atas Rankireddy/Shetty.
Sementara itu, Jojo akan menemui musuh bebuyutannya yang sudah ia temui sejak tahun 2015.
Baca juga: Demi Kejar Poin Olimpiade, Rinov/Pitha Absen di All England dan Terjun di Orleans Masters
Tercatat Jojo dan Chou berjumpa sebanyak 14 kali sepanjang jadi andalan masing-masing negara.
Menariknya menuju pertemuan kedua penggawa, Jojo diunggulkan dari segi ranking dan head to head.