News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Voli

Hasil Liga Voli Korea - Service Megawati Harum, Megatron Sumbang 11 Poin Beruntun saat Jumpa Hyundai

Penulis: Niken Thalia
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Hasil Liga Voli Korea - Service Megawati Harum, Megatron Sumbang 11 Poin Beruntun - Selebrasi Megawati Hangestri merayakan kemenangan Red Sparks atas GS Caltex dengan skor 0-3 pada pertandingan penutup round 5 Liga Voli Korea.

TRIBUNNEWS.COM - Hasil Liga Voli Korea sementara hari ini Red Sparks vs Hyundai Hillstate masih sengit namun Megawati Hangestri menunjukkan aksi menawannya, Sabtu (2/3/2024).

Pevoli Indonesia yang memperkuat Red Sparks di Liga Voli Korea itu menunjukkan keberingasannya ketika melakukan service di set kedua.

Sejak Megawati melakukan service di poin 12-13, Megatron terus memberikan kejutan baik melalui service yang berujung service ace hingga block.

Menariknya saat Megawati melakukan serve, dia telah membukukan 11 poin beruntun untuk Red Sparks di set kedua.

11 poin tersebut berkat service dari Megawati yang beberapa dituntaskan rekan setimnya atau dirinya sendiri.

Berkat service wangi yang dilakukan oleh pemain dengan nomor punggung 8 tersebut, Red Sparks unggul hingga 23-12 atas Hyundai.

Megawati begitu on fire membuat rekan setimnya semringah ketika berhasil merebut 11 poin beruntun.

Bahkan gegara service ciamik yang dilakukan Megatron, pelatih Hyundai sampai menarik pemain andalannya.

Satu di antaranya ada Yang Hyo-jin selaku kapten yang ditarik lantaran blocking yang dilakukan kurang efektif.

Wipawee Srithong yang biasa membantu pertahan Hyundai juga belum begitu mencolok lantaran masih mudah ditembus penggawa Red Sparks.

Alhasil, pelatih Hyundai sampai menurunkan pemain pelapis seperti Na Hyun-soo untuk membantu middle blocker.

Upaya itu sempat berhasil lantaran momentum manis Megawati ketika melakukan serve apik terhenti.

Tepatnya saat Red Sparks unggul 23-12, momentum terhenti setelah Na Hyun-soo melakukan block apik ketika Giovana Milana (Gia) melakukan open spike.

Baca juga: Puji Duet Kombo Milana-Megawati, Ratu Voli Korea Ternyata Minta Bantuan ke Red Sparks

Walau demikian, Red Sparks selaku tim tamu tetap menegaskan dominasinya setelah 11 poin beruntun yang diperoleh.

Tim asal Daejeon tersebut berhasil memenangkan set kedua dengan skor telak 25-15.

Berkat kemenangan set kedua, Red Sparks masih mencoba menjaga asa untuk merebut kemenangan di kandang Hyundai.

Sampai artikel ini ditulis, duel berlanjut ke set keempat dan Hyundai memenangkan set ketiga dengan skor 25-16.

Red Sparks memang kendur di set ketiga dan berupaya bangkit demi merebut kemenangan di set keempat.

Voli Mania yang ingin memantau aksi Megawati dan kolega bisa melalui live skor.

Live Skor Hasil Hyundai Hillstate vs Red Sparks

Sabtu, 2 Maret 2024 - Pukul 14.00 WIB

Link >>>

Link >>>

Klasemen Liga Voli Putri Korea 2023/2024

1. Suwon Hyundai Hillstate - 72 poin

2. Incheon Heungkuk Life Pink Spiders - 70 poin

3. Daejeon Jungkwanjang Red Sparks - 56 poin

4. GS Caltex Seoul KIXX - 48 poin

5. Hwaseong IBK Altos - 46 poin

6. Gimcheon Korea Expressway Hi-Pass - 33 poin

7. Gwangju Pepper Savings Bank AI Peppers - 10 poin

Daftar Top Skor Liga Voli Korea 2023/2024

1. Gyselle Silva (GS Caltex) - 935 poin

2. Vanja Bukilic (Hi Pass) - 868 poin

3. Brittany Abercrombie (IBK Altos) - 830 poin

4. Laetitia Moma Bassoko (Hyundai Hillstate) - 730 poin

5. Yaasmeen Bedart-Ghani (AI Peppers) - 712 poin

6. Kim Yeon-koung (Pink Spiders) - 693 poin 

7. Megawati Hangestri Pertiwi (Red Sparks) - 676 poin  

8. Giovanna Milana (Red Sparks) - 632 poin

9. Jelena Mladenovic (Pink Spiders) - 501 poin

10. Yang Hyo-jin (Hyundai Hillstate) - 475 poin

(Tribunnews.com/Niken)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini