TRIBUNNEWS.COM - Jadwal badminton perempat final Orleans Masters 2024 akan diikuti empat wakil Indonesia, Jumat (15/3/2024).
Mulai dari Rinov Rivaldy/Pitha Mentari hingga tiga wakil lainnya seperti Sabar Gutama/Reza Pahlevi dari PB Djarum.
Khusus Rinov/Pitha, andalan ganda campuran Indonesia ini selangkah lagi akan mencapai target.
Yap, Rinov/Pitha ditargetkan untuk melesat ke semifinal demi meraup banyak poin untuk meramaikan persaingan Olimpiade Paris 2024.
Dengan capaian ke semifinal Orleans Masters 2024, maka Rinov/Pitha berhak menggondol 4900 poin dari BWF World Tour super 300 tersebut.
Capaian itu cukup apik bagi Rinov/Pitha yang tengah mengais asa demi masuk ke daftar 16 yang ke Olimpiade Paris.
Pasalnya saat ini Rinov/Pitha berada di ranking 17 dalam tabel kualifikasi Olimpiade Paris 2024.
Oleh karena itu diharapkan setidaknya anak asuh Herry Iman Pierngadi (IP) ini bisa tembus empat besar.
Untuk melesat ke semifinal sendiri bukan hal yang mudah bagi pasangan Indonesia itu.
Sebab keduanya akan bertemu dengan wakil unggulan asal Jepang, Hiroki Nishi/Akari Sato.
Berstatus unggulan kelima, pasangan Jepang sejatinya bukan termasuk pemain elite dunia.
Hanya saja seperti diketahui, gaya bermain pasangan Jepang amat solid nan ulet.
Maka dari itu Rinov/Pitha wajib mewaspadai duel 'buta' melawan utusan Jepang.
Baca juga: Ditarget Lolos Semifinal Orleans Masters 2024, Rinov Rivaldy Fokus Pulihkan Diri
Ini jadi pertemuan pertama bagi Rinov/Pitha dan pasangan Jepang itu sepanjang sejarah.