Ya, sihir para pemain voli Korea memang sampai ke Indonesia.
Penampilan Megawati yang impresif bersama Red Sparks, membuat voli mania Tanah Air ikut penasaran dengan para pemain lainnya.
Sebut saja setter Red Sparks, Yeum Hye-seon, yang beberapa kali meraih MVP.
Hingga Park Hye-min yang memukau masyarakat Indonesia dengan paras cantiknya.
Lebih lanjut, duel antara Red Sparks vs Timnas voli putri Indonesia merupakan laga eksibisi untuk menyambut Proliga 2024.
Adapun untuk Proliga 2024 baru akan berlangsung pada 25 April hingga 21 Juli mendatang.
Daftar 14 Pemain Indonesia All Star di Laga Melawan Red Sparks
1. Khalisa Azilia Rahma (Jawa Timur)
2. Latifa Nisa Az-Zahra (DI Yogyakarta),
3. Ratri Wulandari (Jawa Barat)
4. Aulia Suci ( Nurfadila (Jawa Barat)
5. Mediol Stiovanny Yoku (Jawa Timur)
6. Ajeng Viona Adelea (Jawa Timur)
7. Wilda Siti Nurfadhilah Sugandi (Jawa Barat)
8. Shella Bhernadeta Onnan (Jawa Barat)