News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Badminton Asia Championships

Hasil 16 Besar BAC 2024: Dejan/Gloria Kalah dari Unggulan Ketujuh, Ganda Campuran Habis

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Sri Juliati
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pasangan ganda campuran besutan PB Djarum, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja ketika bertanding di BWF World Championhsips 2023. - Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja kandas di babak 16 besar Badminton Asia Championships 2024, Kamis (11/4/2024).

TRIBUNNEWS.COM - Pasangan ganda campuran Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja kandas di babak 16 besar Badminton Asia Championships 2024, Kamis (11/4/2024).

Dejan/Gloria takluk dari wakil Korea Selatan, Kim Won Ho/Jeong Na Eun dua set langsung dengan skor 18-21, 16-21 selama 45 menit.

Dengan hasil itu, dipastikan ganda campuran Indonesia tak ada yang menginjakkan kakinya di babak perempat final Badminton Kejuaraan Asia 2024.

Sebelumya, kolega Dejan/Gloria, yakni Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari juga kandas di 16 besar saat bertemu pasangan Juara Dunia 2023 asal Korea Selatan Seo Seung Jae/Chae Yu Jung.

Hanya ada empat wakil Indonesia yang akan tampil di babak 8 besar besok, yakni tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie, tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung dan ganda putra Fajar/Rian.

Adapun kekalahan Dejan/Gloria ini membuat rekor pertemuan pasangan yang berakronim DeGlo itu menjadi 1-3 untuk keunggulan Kim Won Ho/Jeong Na Eun.

Jalannya Laga

Di awal set pertama, Dejan/Gloria sebenarnya mampu memberi tekanan kepada Kim Won Ho/Jeong Na Eun.

DeGlo mampu mengimbangi unggulan ketujuh turnamen sekaligus ranking tuujuh dunia itu sampai skor poin sama 6-6.

Sayang setelah itu permainan mereka mulai ketebak dan membuat pasangan Korea itu terus unggul di game pertama.

Di interval set pertema DeGlo tertinggal 7-11. Setelah itu mereka terus tertinggal tiga sampai empat poin sebelum kemudian ditutup dengan poin 18-21.

Sementara di set kedua pun tak jauh berbeda. Penempatan shuttlecock DeGlo mudah untuk ditebak sehingga justru membuat pasangan Korea mudah mendapatkan poin demi poin.

Saat poin interval, DeGlo tertinggal 6-11. DeGlo sempat berusaha mengejar. Mereka mendapatkan enam poin beruntun untuk mendekatkan poin menjadi 17-14.

Sayangnya momentum itu tak mampu dijaga. Kim Won Ho/Jeong Na Eun akhirnya menutup set kedua dengan poin 16-21.

Hasil Babak 16 Besar Kejuaraan Badminton Asia 2024

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini