TRIBUNNEWS.COM - Viktor Axelsen asal Denmark ketiban apes saat tampil di European Championships 2024 lantaran harus menelan kekalahan di babak semifinal, Minggu (13/4/2024) dini hari WIB.
Kekalahan atas Toma Junior Popov lewat rubber game ini tentu membuyarkan misi jagoan Denmark yang berstatus ranking 1 dunia untuk menambah koleksi gelarnya di European Championships 2024.
Padahal jika bisa menang atas Popov, Axelsen berpotensi ke final dengan melawan kompatriotnya sendiri, Anders Antonsen di final European Championships 2024.
Sayang, skenario indah itu harus ambyar lantaran Axelsen menelan pil pahit saat bersua dengan jagoan Prancis.
Jika sedikit menilik jalannya pertandingan, Axelsen justru mati kutu sejak gim pertama.
Popov berhasil mengendalikan jalannya laga dan unggul jauh dari sang juara bertahan.
Bahkan kakak dari Christo Popov itu sempat mencatatkan skor 7-13 atas Axelsen di tengah gim pertama.
Popov yang terus menjaga dominasi nyaris terpeleset di penghujung laga.
Yap, Axelsen hampir saja menikung Popov di poin kritis namun upayanya gagal.
Walhasil utusan Prancis itu mampu mengamankan kemenangan 19-21 di gim pertama.
Gim kedua jadi momentum kebangkitan Axelsen.
Setelah bak mati kutu di gim pertama, Axelsen mampu membalik keadaan.
Giliran sang jagoan yang mendikte jalannya laga atas Popov.
Upaya itu berbuah manis dan Popov tak mampu memberikan perlawanan sepadan.
Akhirnya gim kedua mampu dimenangkan Axelsen dengan skor 21-17.
Baca juga: Tak Ada Viktor Axelsen, Ancaman Anthony Ginting dan Jonatan Christie Berubah di BAC 2024
Di gim penentuan, awal laga Axelsen dan Popov menyuguhkan aksi jual beli serangan.
Keduanya saling sikut demi bisa mengamankan kemenangan lebih dulu.
Akan tetapi, momentum kebangkitan Axelsen sirna setelah Popov menunjukkan aksi terbaiknya.
Dia berhasil memberondong 8 poin sejak skor 7-9 dan unggul tipis atas Axelsen.
Torehan delapan poin beruntun itu berhasil membuat Axelsen tertinggal jauh dan Popov kian digdaya.
Popov mampu unggul dan memperlebar gap hingga mencapai torehan 8-17.
Seolah telah menyerah, Popov terus menggempur Axelsen dengan pelbagai serangan.
Akhirnya gim ketiga dimenangkan oleh Popov dengan skor Afrika 9-21.
Kemenangan ini mengantarkan Popov melaju ke final European Championships 2024.
Menariknya ini adalah capaian manis yang tentunya bukan hanya bagi Popov.
Tapi bagi Asosiasi Badminton Prancis yang bisa mengirim wakilnya ke final European Championships untuk pertama kali dalam 10 tahun terakhir.
Sebab di final tunggal putra European Championships dalam beberapa edisi terakhir selalu menyuguhkan duel dari penggawa Denmark.
Tak lain adalah antara Axelsen dan kompatriotnya Antonsen sejak dua edisi terakhir.
Kini Popov akan mencoba peruntungan dalam perebutan gelar melawan Antonsen.
Duel Popov vs Antonsen diprediksi seru lantaran jagoan Prancis sedang dalam momentum apik.
Namun dalam head to head, Popov kalah telak dari Antonsen yang selalu keok dalam 8 pertemuan beruntun.
Layak dinantikan siapa yang bakal jadi jawara European Championhsips 2024 kali ini.
Jadwal Final European Championships 2024
Mulai Pukul 19.00 WIB
- (WS): Carolina Marin (Spanyol) vs Kirsty Gilmour (Skotlandia)
- (MD): Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) vs Andreas Sondegaard/Jesper Toft (Denmark)
- (WD): Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva (Bulgaria) vs Margot Lambert/Anne Tran (Prancis)
- (MS): Toma Junior Popov (Prancis) vs Anders Antonsen (Denmark)
- (XD): Thom Gicquel/Delphine Delrue (Prancis) - Juara
(Tribunnews.com/Niken)