TRIBUNNEWS.COMĀ - Live hasil MotoGP Spanyol 2024 hari ini akan menyuguhkan latihan bebas atau free practice (FP) di Sirkuit Jerez, Jumat (26/4/2024).
Dani Pedrosa dan Pol Esapargaro yang comeback balapan di Spanyol akan mencoba mengais asa di kampung halaman sebagai test rider KTM.
GP Mania bisa memantau hasil MotoGP Spanyol 2024 mulai pukul 15.45 WIB untuk sesi FP MotoGP. Dilanjut sesi Practice MotoGP untuk berebut posisi di kualifikasi MotoGP.
Yang mana perebutan posisi kualifikasi MotoGP 2024 nanti menentukan pertarungan pole position MotoGP Spanyol 2024 besok, Sabtu (27/4/2024).
Opsi untuk memantau hasil MotoGP Spanyol 2024 bisa melalui aplikasi berbayar seperti Vision+, Vidio, hingga SPO TV.
Untuk MotoGP Spanyol 2024 kali ini, ada tantangan menarik bagi Marc Marquez yang selama dua seri beruntun berujung crash.
Marquez gagal meraup poin penuh di main race. Padahal, dia cukup kompetitif ketika sprint race.
Kendati demikian, Marquez mengaku sudah menemukan solusi cepat bersama Gresini demi menghapus kesalahan beberapa pekan lalu.
Si Baby Alien siap untuk menghapus dosa di MotoGP Amerika dengan harapan main apik di Jerez.
"Yang paling penting adalah saya merasa kompetitif dan ini memberi saya mentalitas yang baik," ungkapnya dilansir Crash.
"Bagi saya ini adalah masalah (terjadinya crash) normal dalam sebuah proyek (tim) baru."
"Hal yang baik adalah ketika kami memiliki masalah, kami harus menemukan jawabannya. Saya pikir tim ini cukup cepat dan kami akan memiliki jawaban untuk masa depan," jelasnya.
Optimisme Marquez, comeback Dani Pedrosa, hingga aksi rider elite lainnya di Spanyol bisa dipantau melalui link berikut.
Baca juga: Pole Position MotoGP Spanyol 2024 Bukan Hasil Mustahil bagi Pedro Acosta, Rekor si Iblis Terancam
Link Live Hasil MotoGP Spanyol 2024
Berikut cara nonton MotoGP di platform streaming berbayar:
- Vision +
- Download aplikasi Vision+ melalui App Store atau Play Store, atau melalui website di sini.
- Log-in/masuk menggunakan akun Google atau lainnya.
- Klik 'Buy Package' untuk memilih paket langganan
- Klik 'premium sports' untuk berlangganan tontonan olahara
- Bayar langganan perbulan Rp35.000
- Vidio
- Download aplikasi Vidio melalui App Store atau Play Store, atau melalui website di sini.
- Log-in/masuk menggunakan akun Google atau lainnya.
- Klik 'langganan' untuk memilih paket langganan.
- Pilih paket SPO TV untuk menonton MotoGP.
- Bayar langganan perbulan Rp30.000
- SPO TV
- Download aplikasi SPO TV melalui App Store atau Play Store, atau melalui website di sini.
- Log-in/masuk menggunakan akun Google atau lainnya.
- Pilih membership untuk menuju ke paket langganan.
- Klik SPO TV NOW Premium untuk nonton MotoGP.
- Bayar langganan perbulan Rp59.000
Jadwal MotoGP Spanyol 2024
Jumat, 26 April 2024
- Pukul 14.00-14.35 WIB: Free Practice (FP) Moto3
- Pukul 14.50-15.30 WIB: Free Practice (FP) Moto2
- Pukul 15.45-16.30 WIB: Free Practice 1 (FP1) MotoGP
- Pukul 18.15-18.50 WIB: Free Practice 1 (FP1) Moto3
- Pukul 19.05-19.45 WIB: Free Practice 1 (FP1) Moto2
- Pukul 20.00-21.00 WIB: Practice (P) MotoGP
Sabtu, 27 April 2024
- Pukul 13.40-14.10 WIB: Practice (FP2) Moto3
- Pukul 14.25-14.55 WIB: Practice (FP2) Moto2
- Pukul 15.10-15.40 WIB: Practice (FP2) MotoGP
- Pukul 15.50-16.05 WIB: Kualifikasi (Q1) MotoGP
- Pukul 16.15-16.30 WIB: Kualifikasi (Q2) MotoGP
- Pukul 17.50-18.05 WIB: Kualifikasi (Q1) Moto3
- Pukul 18.15-18.30 WIB: Kualifikasi (Q2) Moto3
- Pukul 18.45-19.00 WIB: Kualifikasi (Q1) Moto2
- Pukul 19.10-19.25 WIB: Kualifikasi (Q2) Moto2
- Pukul 20.00 WIB: Sprint Race MotoGP (12 Laps)
Minggu, 28 April 2024
- Pukul 14.40-14.50 WIB: Warm Up MotoGP
- Pukul 16.00 WIB: Race Moto3 (19 Laps)
- Pukul 17.15 WIB: Race Moto2 (21 Laps)
- Pukul 19.00 WIB: Race MotoGP (25 laps)
(Tribunnews.com/Niken)