- Ruilei Huang (China): Pink Spiders
- Wipawee Srithong (Thailand): Hyundai Hillstate
- Megawati Hangestri (Indonesia): Red Sparks
- Stefanie Weiler (Australia): GS Caltex
ASEAN Cuma Sumbang Dua Nama
Di Liga Voli Korea musim depan, Megawati hanya ditemani oleh satu pevoli ASEAN.
Sosok tersebut adalah Wipawee Srithong yang merupakan pemain Hyundai Hillstate asal Thailand.
Sama seperti Megawati, Wipawee juga tak melakoni try out melainkan kembali direkrut Hyundai Hillstate.
Ya, Wipawee sebelumnya telah berkarier bersama Hyundai Hillstate di Liga Voli Korea 2023/2024.
Bahkan, Wipawee berkontribusi membawa Hyundai Hillstate meraih gelar juara Liga Voli Korea 2023/2024.
Dengan begitu, maka dipastikan jika tak ada pemain ASEAN yang lolos melalui jalur try out dari awal.
Situasi yang berbeda dengan musim lalu.
Mengingat pada musim lalu, total ada enam pevoli ASEAN yang mengawali kiprahnya di Liga Voli Korea melalui sistem try out.
Ada Megawati (Indonesia), Mediol Stiovanny Yoku (Indonesia), Mar-Jana Phillips (Filipina), Pornpun Geudpard (Thailand), Wipawee Srithong (Thailand), dan Thanacha Sooksod (Thailand).
Sayangnya, Mediol gagal direkrut usai GS Caltex memutuskan untuk menggantinya dengan pemain Filipina yakni Iris Tolenada.