News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Voli

Hasil Klasemen VNL 2024: Thailand Pecah Telur, Polandia Kian Nyaman di Singgasana Puncak Klasemen

Penulis: Niken Thalia
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Hasil Klasemen VNL 2024: Thailand Pecah Telur, Polandia Kian Nyaman di Singgasana - Selebrasi pemain voli Thailand ketika berhadapan dengan Korea di ajang VNL 2024 pekan pertama.

TRIBUNNEWS.COM - Hasil dan klasemen Volleyball Nations League (VNL) 2024 putri hari ini Polandia kian nyaman di puncak klasemen, Rabu (29/5/2024).

Berhasil menaklukkan Serbia dengan skor 3-1 (25-16, 23-25, 25-18, 25-22) Polandia mengoleksi 15 poin dengan catatan belum pernah terkalahkan.

Di balik kedigdayaan Polandia, Thailand akhirnya pecah telur setelah jadi bulan-bulanan di VNL 2024 putri pekan pertama.

Bicara soal Thailand akhirnya pecah telur, ini jadi kabar bahagia mengingat tim Negeri Gajah Putih termasuk tim elit.

Thailand terkenal dengan status raja voli Asia Tenggara. Namun harus menelan rentetan hasil minor di pekan pertama VNL 2024.

Natalia Medrzyk (Outside Hitter) dari Polandia melakukan spike ke arah Serbia di VNL 2024, Rabu (29/5/2024). Serbia kalah 3-1 atas Polandia. (Volleyballworld)

Yap, 4 laga yang dilakoni oleh Thailand berujung apes karena selalu menelan kekalahan.

Bahkan ketika bertemu dengan Korea Selatan yang notabene sedang dalam tren negatif juga, Thailand tak mampu memetik kemenangan.

Padahal secara ranking, Thailand lebih baik ketimbang Korea yang terlempar hingga posisi 40 besar.

Beruntung torehan minor tersebut mampu dibayarkan pada pekan kedua laga pertama ketika berhadapan dengan Republik Dominika.

Menang 3-1 atas Republik Dominika, akhirnya Thailand mampu pecah telur dan mengamankan poin pertamanya di VNL 2024 ini.

Sementara itu, Polandia seolah mengikuti jejak tim putra yang edisi tahun 2023 lalu keluar sebagai juara.

Sama-sama menjadi pemuncak klasemen VNL 2024 sementara, tim putri kini melanjutkan dominasi dan konsistensinya.

Seolah ingin membalas kegagalan pada edisi sebelumnya yang ambyar di semifinal, Polandia kini menegaskan dominasinya.

Baca juga: Hasil VNL 2024 Putri - Tandem Megawati Keok, Serbia Dihajar Polandia 3-1

Bahkan jika dibandingkan dengan finalis edisi sebelumnya, rapor Polandia jauh lebih baik ketimbang sang juara bertahan Turki maupun runner-up China.

China sejauh ini mengamankan tiga kemenangan dan satu kekalahan. Sedangkan Turki justru membukukan 2 kemenangan dan 2 kekalahan.

Beda jauh jika dibandingkan Polandia yang sudah melakoni 5 pertandingan dan selalu meraih kemenangan.

Hasil-hasil manis ini yang membuat Polandia kian digdaya di puncak klasemen VNL 2024 putri saat ini.

Perjuangan selanjutnya, akan ada aksi Korea Selatan yang baru saja bangkit di akhir laga pekan lalu ketika menghadapi Thailand.

Kemenangan atas Thailand sebagai pemutus rekor buruk yang dibukukan Korea sejak VNL 2022.

Kini Korea akan menatap laga kelimanya menghadapi juru kunci VNL 2024, Bulgaria.

Yap, Bulgaria termasuk tim apes karena sampai saat ini belum pernah menang sekalipun sejak VNL 2024 pekan pertama.

Kesempatan emas bagi Korea untuk bisa kembali menorehkan hasil manis dan menambah koleksi poinnya.

Hasil VNL 2024 Putri Terbaru

- Thailand vs Republik Dominika, 3-1 (25-22, 20-25, 25-17, 26-24)

- Brasil vs Jepang, 3-2 (24-26, 26-24, 19-25, 25-20, 15-11)

- Polandia vs Serbia, 3-1 (25-16, 23-25, 25-18, 25-22)

- Kanada vs Amerika, 1-3 (22-25, 17-25, 25-23, 20-25)

Klasemen VNL 2024 Putri Sementara

1. Polandia - 15 poin

2. Brasil - 14 poin

3. China - 9 poin

4. Italia - 9 poin

5. Jepang - 9 poin

6. Amerika - 9 poin

7. Kanada - 9 poin

8. Turki - 7 poin

---

9. Belanda - 6 poin

10. Republik Dominika - 6 poin

11. Jerman - 3 poin

12. Prancis - 3 poin

13. Korea - 3 poin

14. Serbia - 3 poin

15. Thailand - 3 poin

16. Bulgaria - 0 poin

Note: Posisi 1-8 Berhak ke Perempat Final

(Tribunnews.com/Niken)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini