News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala AFF U16

Daftar Juara Piala AFF U16 dari Masa ke Masa: Australia Samai Thailand & Vietnam, Indonesia 2 Gelar

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Selebrasi pesepak bola Australia pada ajang ASEAN U16 (Piala AFF) Boys Championship 2024 di Stadion Manahan, Solo, Rabu (3/7/2024) sore. Daftar juara Piala AFF U16 sepanjang masa, Australia berhasil menjadi tim yang mampu mengangkat trofi tahun ini. TRIBUNNEWS/Muhammad Nursina

TRIBUNNEWS.COM - Daftar juara Piala AFF U16 dari masa ke masa, Australia berhasil menjadi tim yang mampu mengangkat trofi tahun ini.

Ya, laga final Piala AFF U16 2024 dimenangkan oleh Australia usai menumbangkan Thailand, Rabu (3/7/2024).

Bertanding di Stadion Manahan, duel final Piala AFF U16 2024 antara Australia vs Thailand berlangsung sengit, skor imbang 1-1 hingga waktu normal selesai.

Pertandingan lantas dilanjutkan ke drama adu penalti dan akhirnya dimenangkan oleh Australia dengan skor akhir 8-7.

Praktis, kini Australia menyamai rekor Thailand dan Vietnam sebagai tim dengan gelar Piala AFF U16 terbanyak.

Australia, Vietnam dan Thailand, sama-sama mengoleksi tiga gelar juara Piala AFF U16.

Thailand merebut gelar juara Piala AFF U16 edisi 2006, 2010, dan 2017. 

Lalu Vietnam juara Piala AFF U16 edisi 2007, 2011, dan 2015.

Sementara untuk Australia, skuad Negeri Kanguru tersebut merengkuh trofi Piala AFF U16 edisi 2008, 2016, dan 2024.

Lalu, bagaimana dengan Timnas U16 Indonesia?

Foto kesebelasan Timnas Indonesia sebelum pertandingan Timnas Indonesia vs Vietnam pada ajang ASEAN U-16 (Piala AFF) Boys Championship 2024 di Stadion Manahan, Solo, Rabu (3/7/2024) sore. Daftar juara Piala AFF U16 sepanjang masa, Australia berhasil menjadi tim yang mampu mengangkat trofi tahun ini, Indonesia dua gelar.  (Tribunnews/Sina)

Baca juga: Nana Sudjana Apresiasi Suksesnya Penyelenggaraan Piala AFF U-16: Terus Menjadi Event yang Menarik

Timnas U16 Indonesia tercatat sudah mengoleksi dua gelar juara Piala AFF U16, yakni 2018 dan 2022.

Pada Piala AFF U16 2018 lalu, Timnas U16 Indonesia diperkuat oleh sejumlah pemain yang kini membela tim senior maupun U23.

Sebut saja Ernando Ari, Komang Teguh, hingga Bagas Kaffa, kala itu Timnas U16 2018 dipimpin oleh Fakhri Husaini.

Terakhir, Timnas U16 Indonesia kembali meraih gelar juara Piala AFF U16 2022.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini