News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

BWF World Tour

Update Ranking BWF usai Canada Open 2024: Posisi Jonatan Christie Terancam, Dejan/Gloria Tak Berubah

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Jonatan Christie dari Indonesia akan kembali mengalahkan Li Shi Feng dari Tiongkok pada pertandingan final tunggal putra mereka di turnamen bulu tangkis Piala Thomas dan Uber di Chengdu, di provinsi Sichuan barat daya Tiongkok pada 5 Mei 2024. Update ranking BWF usai Canada Open 2024 rampung digelar, Senin (8/7/2024), posisi Jonatan Christie terancam. (WANG Zhao / AFP)

TRIBUNNEWS.COM - Update ranking BWF usai Canada Open 2024 rampung digelar, sejumlah perubahan terjadi di lima sektor, Senin (8/7/2024).

Menurut prediksi akun X @Statminton, beberapa wakil Indonesia terlihat mengalami penurunan, kenaikan ranking, atau bahkan ajek alias tak mengalami perubahan.

Pertama, posisi kurang aman dialami oleh tunggal putra Jonatan Christie yang kini berada di posisi empat

Pria yang akrab disapa Jojo itu hanya terpaut beberapa poin dari pebulu tangkis Denmark, Anders Antonsen, yang menempati urutan lima.

Jojo mengemas 89.447 poin, sedangkan Antonsen membukukan 89.241 poin, keduanya hanya terpaut 206 angka.

Situasi yang dialami Jojo jelas beralasan, mengingat Antonsen ikut dalam meramaikan persaingan di Canada Open 2024.

Hasilnya, Antonsen finis di perempat final turnamen BWF World Tour Super 500 tersebut.

Meski tak tampil di final, setidaknya Antonsen mendapat tambahan poin yang membuatnya kian mendekati Jojo.

Sementara itu, Jojo absen di Canada Open 2024, hal itulah yang menjadi penyebab poinnya tak bertambah.

Baca juga: BWF Rayakan Ulang Tahun ke-90, Foto Susi Susanti saat Raih Emas Oimpiade Dipajang

Adapun setelah ini, Jojo dan Antonsen akan bersaing untuk mendulang poin ranking BWF di Olimpiade Paris 2024 yang berlangsung pada 26 Juli hingga 11 Agustus mendatang.

Cabor badminton Olimpiade setara dengan Grade 1, sama seperti Kejuaraan Dunia BWF.

Adapun di sektor lain, pasangan ganda campuran non pelatnas PBSI yakni Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja tak mengalami kenaikan ataupun penurunan ranking.

Saat ini Dejan/Gloria masih ajek di posisi 17 dunia dengan raihan 54.200 poin.

Diketahui, Dejan/Gloria menjadi amunisi Indonesia di Canada Open 2024 bersama pasangan PB Djarum lainnya, yakni Praveen Jordan/Serena Kani.

Sayangnya, keduanya gagal berbicara banyak.

Dejan/Gloria kandas di 32 besar, sedangkan Praveen/Serena terhenti di 16 besar.

Baca juga: Hasil Final Badminton Kejuaraan Asia Junior 2024: Indonesia Tanpa Emas, China Sapu Bersih

Hasil India Open 2023, ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle kalah saat bersua wakil China, Kyohei Yamashita/Naru Shinoya di babak 16 besar, Kamis (19/1/2023). Update ranking BWF usai Canada Open 2024 rampung digelar, Senin (8/7/2024), posisi Dejan/Gloria tak berubah. (Twitter @INABadminton)

Lebih lengkapnya, berikut update ranking BWF yang akan dirilis besok, Selasa (8/7/2024).

Update Ranking BWF 2024 (Via X @Statminton)

Tunggal Putra

1. Shi Yu Qi (China) - 102.415 poin
2. Viktor Axelsen (Denmark) - 96.470 poin
3. Jonatan Christie (Indonesia) - 89.447 poin
4. Anders Antonsen (Denmark) - 89.241 poin
5. Kodai Naraoka (Jepang) - 83.697 poin 
6. Li Shi Feng (China) - 82.196 poin
7. Lee Zii Jia (Malaysia) - 78.816 poin 
8. Kunlavut Vitidsarn (Thailand) - 77.508 poin
9. Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) - 70.485 poin
10. Kenta Nishimoto (Jepang) - 66.232 poin
...
31. Chico Aura Dwi Wardoyo (Indonesia) - 43.095 poin

Tunggal Putri

1. An Se-young (Korea Selatan) - 113.217 poin
2. Chen Yu Fei (China) - 104.282 poin
3. Tai Tzu Ying (Taiwan) - 92.221 poin
4. Carolina Marin (Spanyol) - 91.936 poin
5. Akane Yamaguchi (Jepang) - 86.427 poin
6. Wang Zhi Yi (China) - 83.215 poin
7. Han Yue (China) - 77.609 poin
8. He Bing Jiao (China) - 74.868 poin
9. Gregoria Marika Tunjung (Indonesia) - 73.862 poin
10. Aya Ohori (Jepang) - 66.267 poin
...
22. Ester Nurumi Tri Wardoyo - 46.230 poin
32. Putri Kusuma Wardani - 41.420 poin

Ganda Putra

1. Liang Wei Keng/Wang Chang (China) - 101.718 poin
2. Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) - 95.153 poin
3. Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) - 93.720 poin
4. Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae (Korea Selatan) - 89.735 poin
5. Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) - 88.515 poin
6. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) - 81.457 poin
7. Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) - 81.109 poin
8. He Ji Ting/Ren Xuang Yu (China) - 78.881 poin
9. Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi (China) - 73.010 poin
10. Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (Indonesia) - 71.471 poin
...
14. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) - 58.180 poin
15. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Indonesia) - 57.025 poin
22. Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani (Indonesia) - 49.760 poin

Ganda Putri

1. Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China) - 113.556 poin 
2. Baek Ha-na/Lee So-hee (Korea Selatan) - 99.616 poin
3. Liu Sheng Shu/Tan Ning (China) - 91.396 poin 
4. Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang) - 89.225 poin
5. Zhang Shu Xian/Zheng Yu (China) - 84.641 poin
6. Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang) - 76.420 poin
7. Kim So-yeong/Kong Hee-yong (Korea Selatan) - 75.800 poin
8. Rin Iwanaga/Kie Nakanishi (Jepang) - 64.695 poin
9. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia) - 71.650 poin
10. Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand) - 70.538 poin 
....
14. Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi (Indonesia) - 59.324 poin

Ganda Campuran

1. Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China) - 106.950 poin poin
2. Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (China) - 96.400 poin
3. Seo Seung-jae/Chae Yu-jung (Korea Selatan) - 93.100 poin
4. Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin (China) - 90.850 poin
5. Yuta Watanabe/Arisha Higashino (Jepang) - 88.320 poin
6. Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) - 79.150 poin
7. Tang Chun Man/Tse Ying Tsuet (Hong Kong) - 72.750 poin
8. Kim Won-ho/Jeong Na-eun (Korea Selatan) - 71.670 poin
9. Chen Tang Jie/Toh Ee Wei (Malaysia) - 64.630 poin
10. Ye Hong Wei/Lee Chia Hsin (Taiwan) - 63.374 poin
...
13. Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia) - 56.130 poin
17. Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia) - 54.200 poin
20. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (Indonesia)- 51.240 poin

(Tribunnews.com/Isnaini)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini