Dua poin beruntun dicatatkan oleh Rivan untuk BIN lewat spike keras dan serive ace yang ia lakukan.
Sayangnya usaha itu belum cukup lantaran set-up serangan Babel dan defense cukup solid.
Tak pelak, Babel kembali memegang kendali jalannya pertandingan saat menghadapi BIN di set pertama.
Pada akhirnya, Babel membukukan catatan kemenangan 25-17 atas STIN BIN dalam perebutan tempat ketiga Proliga 2024.
Lanjut ke set kedua, adu serangan sempat terjadi bagi kedua kubu dengan torehan skor 4-4.
Namun Babel selalu menemukan cara untuk keluar dari tekanan BIN dengan memanfaatkan eror dari Doni Hariono dan kolega.
Selepas technical time-out, Babel masih kokoh dengan keunggulan 9-5 atas STIN BIN.
Konsistensi Babel sempat mengendur dan berhasil dimanfaatkan oleh BIN dengan mempersempit jarak skor menjadi 14-13.
Kedigdayaan STIN BIN terbayar setelah pada akhirnya berhasil menyamakan kedudukan menjadi 14-14.
Lagi-lagi Babel mampu memperlebar jarak poin dengan STIN BIN dan mencatatkan skor 18-14.
Babel terus mendominasi hingga mencapai set poin lebih dulu dengan torehan 24-17.
STIN BIN sempat mengejar dengan torehan 3 poin beruntun dan mengais asa untuk menyamakan kedudukan dengan skor 24-20.
Insiden terjadi ketika Babel di ambang kemenangan. Mohamed Al Hachdadi mengalami cedera lantaran kaki kirinya salah mendarat.
Laga yang terjeda gegara insiden cedera dari tukang gebuk Babel berujung manis berlanjut.