Beberapa usaha mulai menemukan hasil positif namun permainan Jorji sepenuhnya belum terlalu lepas seperti set pertama.
Sementara, Buhrova kian bernafsu untuk meraih poin demi poin sekaligus menjaga momentum di set kedua ini.
Permainan net coba diubah Jorji untuk mengejar perolehan poin Buhrova, dan hasilnya cukup positif, skor 14-13.
Momentum kembali beralih ke Jorji, poin demi poin didapatkan hingga dirinya unggul 18-14 atas Buhrova.
Jorji akhirnya berhasil menjaga momentum dan mengakhiri perjuangan Buhrova dengan skor 21-15.
Kemenangan berharga pun didapatkan Jorji pada laga perdana Grup G dengan menang 21-10 dan 21-15 melawan Buhrova.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)