Namun keberhasilan kedua kubu dengan lolos ke babak perempat final sejatinya jadi bukti bahwa taji pasangan Malaysia tidak bisa diremehkan.
Kim/Kong yang edisi tahun 2020 lalu berhasil mendapat medali perunggu dihadapkan ujian berat untuk bisa mempertahankan prestasinya.
Menariknya andai Kim/Kong menang, tantangan utusan Korea itu adalah menghadapi Chen/Jia di babak semifinal.
Beralih ke Nami/Shida, jagoan satu-satunya Jepang ini harus bertemu dengan underdog asal Denmark, Meiken/Sara.
Di mana seperti diketahui, kedua kubu asal Denmark ini menyuguhkan kejutan yang mengesankan di fase grup.
Turun sebagai pasangan non-unggulan justru tampil epik dan berhasil melenggang ke babak perempat final.
Meiken/Sara di fase grup sukses mencatatkan kemenangan epik saat menghadapi pemain-pemain elite.
Satu di antaranya adalah Baek/Lee yang sukses dikalahkan oleh utusan Denmark lewat pertarungan sengit tiga gim.
Hasil manis lain yang dibukukan oleh kompatriot Viktor Axelsen ini ketika menggulung jagoan Thailand, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai.
Lewat duel sengit tiga gim, pasangan Denmark sukses memetik kemenangan dan memastikan satu tempat ke perempat final.
Bahkan keduanya keluar sebagai juara grup ketika bersaing untuk lolos perempat final.
Praktis utusan Denmark ini tetap wajib diwaspadai khususnya oleh Nami/Shida yang akan jadi lawan di perempat final.
Sayang di tengah duel-duel seru ini tak ada kontingen Merah-Putih yang turut meramaikan perebutan tiket semifinal.
Tapi Badminton Lovers tetap bisa menyaksikan duel-duel seru ini lewat platform Vidio.com dengan berlangganan terlebih dahulu.