TRIBUNNEWS.COM - Francesco Bagnaia yang resmi melepas masa lajangnya 20 Juli kemarin, kembali fokus dalam persaingan gelar juara dunia MotoGP 2024. Pecco Bagnaia pasang mode serius dalam usahanya mempertahankan posisi sebagai pemuncak klasemen.
Pecco Bagnaia menatap rangkaian balapan MotoGP Inggris 2024 di Sirkuit Silverston, yang berlangsung Jumat (2/8/2024) hingga Minggu (4/8/2024).
Suami dari Domizia Castagnini itu memuncaki klasemen MotoGP 2024, dengan raihan 222 angka. FB1 berselisih 10 poin dari pesaing terdekatnya, Jorge Martin yang memperkuat Pramac Racing Prima.
Adapun teammate Bagnaia di MotoGP 2025, Marc Marquez, berada di posisi 3 dengan raihan 166 poin.
Jelang balapan pertama di putaran kedua, pimpinan klasemen balap sekaligus juara bertahan Francesco Bagnaia menyatakan dirinya bakal serius mengincar gelar juara.
Hal tersebut diungkapkan Bagnaia setelah berhasil menjuarai Ducati Race of Champions yang menjadi puncak acara World Ducati Week yang digelar di Sirkuit Misano, Italia, 27 Juli 2024.
Dalam event tersebut Bagnaia sukses mengalahkan Andrea Iannone dan Marc Marquez.
"Liburan kami berakhir lebih awal dibanding pembalap lainnya. Pekan lalu, kami berada di Misano untuk World Ducati Week dan kami dapat menantang diri dengan Panigale V4 S yang baru," kata Bagnaia dikutip dari laman Crash.
"Ini adalah kesempatan yang bagus untuk mengenal kembali lintasan balap, tetapi juga untuk bertemu dengan semua fans kami dari seluruh dunia," ucap Bagnaia menambahkan.
Menurut Pecco, setelah tampil di Ducati Race of Champions kini saatnya untuk kembali ke urusan yang serius yakni persaingan juara di putaran kedua MotoGP 2024.
"Setelah Lenovo Race of Champions, sekarang saatnya kembali ke urusan yang serius," ucap Bagnaia.
Baca juga: Bursa Transfer Pembalap MotoGP: Ogura Kode Membelot, Menanti Keputusan Honda atau Trackhouse Aprilia
"Selama jeda ini, saya telah beristirahat dan sekarang saya siap menghadapi paruh kedua musim ini yang pastinya akan sangat intens dan menantang," terang juara dunia MotoGP 2022 dan 2023.
"Saya tidak sabar menunggu hari Jumat untuk melanjutkan apa yang telah kami tinggalkan," kata Bagnaia menambahkan.
Klasemen MotoGP 2024