News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

BWF World Tour

Kalimat Perpisahan Yuta/Arisa usai Resmi Tutup Buku, Minta Maaf Lantaran Gagal Juara Japan Open 2024

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Arisa Higashino dari Jepang dan Yuta Watanabe dari Jepang (kanan) merayakan setelah memenangkan pertandingan ganda campuran medali perunggu bulu tangkis melawan Tang Chun Man dari Hong Kong dan Tse Ying Suet dari Hong Kong selama Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo pada 30 Juli, 2021. Kalimat perpisahan ganda campuran Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino, usai kebersamaan mereka resmi berakhir di Japan Open 2024.

TRIBUNNEWS.COM - Kebersamaan ganda campuran Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino, resmi berakhir di Japan Open 2024.

Menjadikan Japan Open 2024 sebagai panggung terakhirnya, Yuta/Arisa gagal menuai hasil klimaks.

Yuta/Arisa gagal meraih gelar juara Japan Open 2024 dan hanya mampu finis di perempat final.

Langkah Yuta/Arisa berakhir lebih cepat usai kalah dari pasangan asal Taiwan, Yang Po-Hsuan/Hu Ling Fang, Jumat (23/8/2024).

Dalam laga yang berlangsung di Yokohama Arena, Yuta/Arisa takluk dari Yang Po-Hsuan/Hu Ling Fang dengan skor 9-21 dan 17-21.

Gagal memberikan gelar di panggung terakhirnya, Yuta/Arisa pun tak bisa menyembunyikan perasaan kecewanya.

Dan hari ini, Yuta/Arisa menyampaikan kalimat perpisahan dalam kebersamaan terakhirnya, Minggu (25/8/2024).

"Saya ingin bertahan hingga hari Minggu (final), tetapi saya merasa itu tidak berjalan dengan baik," ucap Arisa, dikutip dari Badminton Spirit.

Ganda campuran Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino berhasil merebut medali perunggu Olimpiade Paris 2024 setelah mengalahkan Seo Seungjae/Chae Yujung (Korea), Jumat (2/8/2024). Kalimat perpisahan ganda campuran Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino, usai kebersamaan mereka resmi berakhir di Japan Open 2024. (Instagram @teamjapanjoc)

Baca juga: Hasil Badminton Olimpiade Paris 2024: Yuta/Arisa Rebut Medali Perunggu, Juara Dunia Ambyar

"Menang dan kalah adalah hal yang tidak bisa dihindari. Tidak ada yang bisa dilakukan."

"Saya sangat senang bisa bermain di depan orang-orang Jepang," saut Yuta.

Di akhir, keduanya pun berjabat tangan.

Arisa yang lebih emosional langsung melontarkan ucapan permintaan maafnya.

"Dalam hal permainan, saya mengatakan saya minta maaf," ucap Higashino.

Permintaan maaf Arisa tersebut langsung ditenangkan oleh Yuta.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini