News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

BWF World Tour

Hasil Badminton Semifinal Taipei Open 2024: Putri KW Lolos ke Final, Junior Tai Tzu-ying Jadi Korban

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Putri Kusuma Wardani mampu menaklukkan pebulutangkis asal Belgia, Lianne Tan pada babak kualifikasi Indonesia Open 2023, Selasa (24/1/2023). Hasil semifinal Taipei Open 2024 tunggal putri, Putri KW berhasil meraih kemenangan atas wakil tuan rumah, Chiu Pin Chan, Sabtu (7/9/2024).

TRIBUNNEWS.COM - Hasil pertandingan badminton semifinal Taipei Open 2024 dari sektor tunggal putri, Putri Kusuma Wardani berhasil meraih kemenangan atas wakil tuan rumah, Chiu Pin Chan, Sabtu (7/9/2024).

Dalam laga yang berlangsung di Taipei Arena, atlet yang akrab disapa Putri KW itu menang comeback setelah sebelumnya kalah di gim pertama.

Bermain dalam tempo 63 menit, Putri KW mampu menyudahi pertandingan dengan skor akhir 16-21, 21-16, 21-11.

Dengan kemenangan tersebut, Putri KW berhak melaju ke final Taipei Open 2024.

Adapun di pertandingan sebelumnya, Putri KW mampu membuat kejutan dengan mengalahkan andalan tuan rumah Tai Tzu-ying.

Tai Tzu-ying yang merupakan mantan tunggal putri ranking satu dunia dikalahkan Putri KW di perempat final Taipei Open 2024, 8-21, 21-16, 24-22, Jumat (6/9/2024).

Taji Putri KW di Taipei Open 2024 berlanjut, junior Tai Tzu-ying jadi korban terbaru.

Baca juga: Catatan Mengesankan Putri KW ke Semifinal Taipei Open 2024 Jadi Pelecut Kebangkitan

Aksi Putri Kusuma Wardani (KW) ketika berlaga di ajang Spain Masters pada tahun 2021. Hasil semifinal Taipei Open 2024 tunggal putri, Putri KW berhasil meraih kemenangan atas wakil tuan rumah, Chiu Pin Chan, Sabtu (7/9/2024). (Website Resmi pbsi.id)

Dengan begitu, Indonesia telah memastikan dua wakil di final Taipei Open 2024.

Selain Putri KW, ada Jesita Miantoro/Febi Setianingrum dari ganda putri.

Febriana Dwipuji/Amallia Cahaya menjadi harapan terakhir Indonesia.

Ana/Tiwi akan berebut tiket final Taipei Open 2024 melawan wakil Thailand, Laksika Kanlaha/Phaitamas Muenwong.

Jika Ana/Tiwi mampu menang, praktis Indonesia sudah mengunci satu gelar juara Taipei Open 2024 lewat ganda putri.

Baca juga: Jadwal Semifinal Taipei Open 2024: Ana/Tiwi, Putri KW dan Jesita/Febi Berjuang ke Final

Jalannya Pertandingan Putri KW vs Chiu Pin Chan

Putri KW memulai gim pertama dengan baik, poin pembuka berhasil ia dapatkan lewat pukulan dropshot yang ia lesatkan.

Poin demi poin berhasil didapat Putri KW secara beruntun.

Unggul 4-0, tak langsung membuat Putri KW menguasai jalannya pertandingan.

Chiu Pin Chan justru bangkit dan berbalik menekan Putri KW.

Terbukti, Putri KW sering mati sendiri, beberapa kali pengembalian bolanya terlalu deras mengarah ke luar lapangan.

Setelahnya, Putri KW terlihat menaikkan intensitas serangan.

Putri KW dengan smash kerasnya langsung unjuk kebolehan.

Meski sempat dikejar, Putri KW mampu menutup jeda gim pertama dengan kemenangan tipis 11-9.

Keunggulan satu poin belum cukup mampu membuat Putri KW tampil lebih percaya diri.

Chiu Pin Chan justru berbalik unggul dari segi menyerang dan bertahan.

Buktinya, Chiu Pin Chan mampu menguasai pertandingan setelah kedudukan imbang 12-12.

Kehilangan momentum, Putri KW menutup gim pertama dengan kekalahan 16-21.

Lanjut ke gim kedua, jalannya pertandingan makin sengit, kedua pemain saling mengejar poin.

Pukulan cepat hingga permainan netting Chiu Pin Chan mampu membuat Putri KW kewalahan.

Tiga poin beruntun mampu diamankan Chiu Pin Chan, membuat Putri KW tertinggal 8-11 di jeda gim kedua.

Beruntungnya, fokus Putri KW belum buyar.

Putri KW memaksa Chiu Pin Chan main rubber setelah menang 21-16 di gim kedua.

Di gim ketiga, kedua pemain kompak meningkatkan intensitas serangan.

Hal itu sukses membuat penonton bergemuruh.

Setelah memimpin 11-8 di jeda gim ketiga, Putri KW menutup pertandingan dengan kemenangan 21-11.

(Tribunnews.com/Isnaini)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini