TRIBUNNEWS.COMĀ - Kemenangan Marc Marquez di kandang Valentino Rossi yang bertempat di Sirkuit Misano meninggalkan kekaguman dari Francesco 'Pecco' Bagnaia, Senin (9/9/2024).
Pecco selaku murid Rossi mengakui keberanian Marquez khususnya ketika hujan turun membasahi Sirkuit Misano saat main race MotoGP San Marino 2024 kemarin Minggu (8/9/2024).
Kecerdikan yang ditunjukkan oleh juara dunia delapan kali dalam melakukan manuver dan overtake berbuah manis dan mengantarkannya jadi pemimpin balapan.
Keberanian Marquez ketika menyerang dalam kondisi trek basah membuat Pecco kagum karena tampil begitu percaya diri.
Sang juara bertahan menerangkan sedikit soal balapannya ketika dirinya berambisi untuk menang dan saat melihat Jorge Martin masuk ke pit.
Pecco sempat pede dan akan mengerahkan sekuat tenaganya untuk bisa naik podium tertinggi di markas sendiri setelah Martin ke tukar motor.
"Tentu saja saya ingin menang dalam situasi apa pun. Begitu hujan mulai turun, saya melihat Jorge (Martin) memasuki pit dan saya berkata: 'Saya tidak perlu mengambil risiko apa pun, dia tidak akan mengambil poin'," buka Pecco dilansir MotorcycleSports.
"Baunya bukan hujan. Jadi saya yakin itu hanya tetesan hujan, dan selain itu saya hanya mencoba untuk bersaing saat hujan mulai turun."
Namun siasat Pecco buyar ketika Marquez dengan gesitnya dari belakang melakukan overtake kepada sang rider nomor #1.
Dengan kelincahan eks rider Honda, Marquez dinilai Pecco sangat berani ketika menyalip dirinya dalam kondisi trek basah.
Ketika pembalap besutan Gresini Ducati sudah mengambil alih pimpinan balap, Pecco mengaku sulit untuk menyalipnya lagi.
"Tetapi saya melihat Marc (Marquez) datang, dan dia yang paling berani dalam kondisi seperti ini. Begitu dia menyalip saya, saya mencoba menyalipnya kembali, tetapi saya tidak memiliki peluang yang bagus untuk melakukannya," jelas Pecco.
Hadirnya Marquez di depan Pecco membuat jagoan Ducati harus mengganti strategi untuk terus mengikuti kakak Alex Marquez dari belakang.
Baca juga: Nyeseknya Honda di MotoGP 2024: Nonton Marc Marquez Juara Lagi, Ditinggal Repsol
Hanya saja, beberapa kali dia mulai hilang fokus dan catatan waktunya pun tidak seperti ketika awal-awal balapan.