News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

BWF World Tour

Hasil Lengkap Final Hong Kong Open 2024: China Juara Umum, Viktor Axelsen Lunasi Rasa Penasaran

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tunggal putra no 1 dunia asal Denmark, Viktor Axelsen ketika melakukan selebrasi saat mentas di Olimpiade Paris 2024. . Hasil lengkap final Hong Kong Open 2024, Axelsen berhasil meraih gelar juara, Minggu (15/9/2024).

TRIBUNNEWS.COM - Hasil lengkap final Hong Kong Open 2024 telah diketahui, bersamaan dengan rampungnya seluruh pertandingan, Minggu (15/9/2024).

China memastikan diri sebagai juara umum dalam laga final Hong Kong Open 2024 yang digelar di Hong Kong Coliseum.

Dua gelar juara mereka amankan dari sektor tunggal putri dan ganda campuran.

Di sektor tunggal putri, Han Yue berhasil mengamankan gelar juara Hong Kong Open 2024 setelah menundukkan wakil Indonesia, Putri Kusuma Wardani.

Han Yue menang atas Putri Kusuma Wardani dengan skor akhir 21-18 dan 21-7.

Sedangkan di sektor ganda campuran, Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin sukses mengalahkan rekan senegaranya, Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping.

Jiang/Wei menundukkan Feng/Huang dua gim langsung dengan skor akhir 21-17 dan 21-19.

Sorotan menarik lainnya datang dari sektor tunggal putra.

Baca juga: Hasil Final Hong Kong Open 2024: Putri KW Digeprek Unggulan China, Indonesia Pulang Tanpa Gelar

Viktor Axelsen dari Denmark menyapa penonton usai pertandingan semifinal tunggal putra melawan Jonatan Christie dari Indonesia pada turnamen Bulu Tangkis China Open di Changzhou, di Provinsi Jiangsu timur Tiongkok pada 9 September 2023. Hasil lengkap final Hong Kong Open 2024, Axelsen berhasil meraih gelar juara, Minggu (15/9/2024). (STR/AFP)

Pebulu tangkis andalan Denmark, Viktor Axelsen, akhirnya berhasil membayar lunas rasa penasarannya.

Setelah beberapa kali gagal juara Hong Kong Open, Axelsen berhasil meraihnya di tahun ini.

Axelsen naik podium juara Hong Kong Open 2024 setelah menundukkan wakil China, Lei Lan Xi, 21-9 dan 21-12.

Di sisi lain, prestasi Indonesia di ajang Hong Kong Open justru mengalami penurunan.

Setelah di edisi sebelumnya menyandang status juara umum, Indonesia justru pulang tanpa gelar tahun ini.

Dua wakil Indonesia kompak kalah di final Hong Kong Open 2024.

Baca juga: Hasil Final Hong Kong Open 2024: Sabar/Reza Runner-up, Estafet Juara Minions Gagal Berlanjut

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini