Ketiga petugas medis datang, Oliveira segera ditandu menuju ke Medical Centre Sirkuit Mandalika.
Setelah insiden horor tersebut, MotoGP langsung mengabarkan bahwa Oliveira tak mampu melanjutkan agenda balapan Mandalika.
Informasi terbaru, Oliveira langsung di terbangkan ke Portugal selaku kampung halamannya untuk menjalani konsultasi bedah.
"Setelah terjatuh di pertengahan sesi, Miguel dipindahkan ke pusat medis sirkuit untuk menjalani pemeriksaan dan diketahui bahwa pergelangan tangan kanannya mengalami patah tulang," bunyi laporan Trackhouse Aprilia.
"Ia kemudian diterbangkan dengan helikopter ke rumah sakit di Mataram (Lombok) untuk menjalani CT scan yang menunjukkan bahwa Miguel mengalami patah tulang radius."
"Patah tulang tersebut telah berhasil distabilkan dan Miguel dalam keadaan sadar dan akan terbang kembali ke Portugal untuk menjalani konsultasi bedah."
"Informasi lebih lanjut akan dipublikasikan jika sudah tersedia dan sementara itu semua orang di Trackhouse Racing berharap Miguel cepat sembuh."
Alhasil Trackhouse Aprilia hanya akan mengandalkan Raul Fernandez di MotoGP Mandalika 2024.
Kesempatan Oliveira untuk menambah koleksi gelar juara di Mandalika pun ambyar gegara dirinya kecelakaan.
Efek cedera patah tulang yang di alami oleh Oliveira membuat sang pembalap dikabarkan bakal absen pada seri balapan Jepang.
Di mana balapan di Negeri Sakura akan berlangsung tepat setelah MotoGP Mandalika 2024 selesai.
Tepatnya pekan depan pada tanggal 4-7 Oktober yang akan berlangsung di Sirkuit Motegi, Jepang.
Hasil Practice MotoGP Mandalika 2024
Q2
1. Enea Bastianini
2. Jorge Martin
3. Franco Morbidelli
4. Pecco Bagnaia
5. Marco Bezzecchi
6. Fabio Quartararo
7. Marc Marquez
8. Pedro Acosta
9. Fabio Diggia
10. Maverick Vinales